Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Romantika Perjuangan Relawan Jokowi dalam Pameran Foto

Pameran foto bertajuk "Kaleidoskop Perjuangan Relawan Jokowi" digelar di Plaza Atrium Senen, Jalan Senen Raya, Jakarta Pusat, 23-29 April 2016.

Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pameran foto bertajuk "Kaleidoskop Perjuangan Relawan Jokowi" digelar di Plaza Atrium Senen, Jalan Senen Raya, Jakarta Pusat, 23-29 April 2016.

Foto-foto yan dipajang di dinding bercat putih itu, menggambarkan kerja para relawan yang membantu Jokowi dalam Pilpres 2014.

Misalnya, ada foto relawan yang membuat poster dan spanduk untuk kampanye. Ada pula yang membentangkan spanduk di tempat-tempat umum di kawasan Monas, Jakarta Pusat.

"Kalau bicara tema, ini kita mengumpulkan foto-foto relawan saat berjibaku, saat bertarung, saat berusaha pada saat pilpres untuk mendukung Pak Jokowi, mengantar Pak Jokowi ke kursi RI 1," kata Fendy Mugni, perwakilan relawan dari Posko Perjuangan Rakyat (Pospera).

"Yang unik, foto-foto ini bukan diambil oleh fotografer profesional. Jadi memang dari relawan menggunakan kamera DSLR, kamera pocket biasa, dan kamera handphone milik sendiri," terangnya.

Foto ini, lanjut dia, mengutamakan momen-momen yang bukan selfie. Tapi, momen di mana temen-temen relawan sedang melakukan aktivitas.

BERITA TERKAIT

Fendy menunjukkan satu foto yang menurutnya sangat menarik. Foto itu menunjukkan senyum penyandang tuna rungu saat kampanye sambil membentangkan poster gambar hati warna merah bertuliskan Jokowi dengan tinta hitam.

"Ini adalah kelompok Deaf, yang tidak bersuara dan tidak bisa mendengar. Tapi mereka percaya terhadap Jokowi," tutur Fendy.

Foto itu, menurut keterangan Pak Fendy, diambil di kawasan Monas, Jakarta Pusat, oleh fotografer bernama Reman.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas