Bagi-bagi Takjil di Bawah Guyuran Hujan
Manajemen Fave Hotel membagikan 1.000 takjil meskipun hujan mengguyur Solo.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan TribunSolo.com, Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Manajemen Fave Hotel membagikan 1.000 takjil meskipun hujan mengguyur Solo.
Acara bagi-bagi takjil diselenggarakan dalam acara bertajuk Gebyar Ramadan Favehotels On The Road.
Sekitar pukul 14.00 WIB, ratusan partisipan acara aksi bagi-bagi takjil tersebut diadakan di empat titik di Solo, meliputi: Manahan, Ngarsopuro, Gladag, dan Gemblegan.
Meskipun hujan turun acara bagi-bagi 1.000 takjil tetap berlangsung saat itu di Gladag, Solo.
Ratusan partisipan berbondong-bondong memberikan takjil berupa minuman dann nasi kotak kepada pengguna jalan yang melintas di area tersebut.(*)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.