Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dua Bunker Persembunyian Masa Revolusi di Kota Agung Timur Terbengkalai

Dua bunker di Pekon Kagungan, Kecamatan Kota Agung Timur tampak terbengkalai, Minggu (14/8/2016).

Editor: Mohamad Yoenus

Laporan Wartawan Tribun Lampung, Tri Yulianto 

TRIBUNNEWS.COM, KOTA AGUNG - Dua bunker di Pekon Kagungan, Kecamatan Kota Agung Timur Tanggamus, Lampung, tampak terbengkalai, Minggu (14/8/2016).

Dua bunker tersebut merupakan tempat persembunyian pada masa revolusi 1945.

Bunker pertama bahkan nyaris tak terlihat. Hal itu karena di mulut bungker, pepohonan dan semak belukar tumbuh menutupi pintu masuk bungker, yang memiliki tinggi 1,5 meter dan lebar 1 meter.

Bunker itu berbentuk lorong huruf S. Namun, dinding lorong sudah jebol.

Selain itu, ada ruang utama berukuran 3x3 meter persegi. Kondisi ruangan itu gelap, tanpa ada sedikit pun bantuan penerangan.

Sementara, bunker kedua memiliki lorong huruf U. Ujung bungker merupakan ruang utama seluas 4x4 meter persegi.

Berita Rekomendasi

Kedua bunker tersebut berada di wilayah perbukitan. Jarak antara kedua bunker tersebut sekitar 400 meter.

Lihat video di atas. (*) 

Sumber: Tribun Lampung
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas