Warga Tutup Paksa Saluran Pembuangan PLTU Nagan Raya
Penutupan itu dilakukan sejumlah warga di Gampong Suak Puntong, Kecamatan Kuala Pesisir, Kabupaten Nagan Raya, Sabtu (27/8/2016).
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Serambi Indonesia, Teuku Dedi Iskandar
TRIBUNNEWS.COM, SUKA MAKMUE – Saluran pembuangan yang berada di sekitar Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Nagan Raya, ditutup paksa.
Penutupan itu dilakukan sejumlah warga di Gampong Suak Puntong, Kecamatan Kuala Pesisir, Kabupaten Nagan Raya, Sabtu (27/8/2016).
Aksi tersebut dilakukan lantaran aliran air di saluran tersebut, mencemari air sumur warga sehingga jadi berminyak. Padahal air sumur selama ini dikonsumsi untuk minum serta kebutuhan rumah tangga.
Pencemaran itu juga menyebabkan warga menderita sesak nafas akibat asap yang ditimbulkan dari PLTU Nagan Raya.(*)
Berita Rekomendasi