Perjuangan Petugas Damkar Memadamkan Lahan Terbakar di Martapura Barat
ruas jalan menuju lokasi kebakaran sangat sempit. Mobil tangki kesulitan masuk. Ban sempat ambles karena jalan masih tanah.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Banjarmasin Post, Abdul Ghanie
TRIBUNNEWS.COM, MARTAPURA - Asap pekat tampak meliputi langit di kawasan Desa Sungai Batang, Kecamatan Martapura Barat, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, Minggu (4/9/2016).
Anggota UPTD Damkar Banjar langsung menuju ke lokasi kebakaran lahan. Satu unit mobil tangki dikerahkan guna melakukan pemadaman.
Mobil itu juga dilengkapi dua mesin pompa air portable dan beberapa bilah Kapiyok (alat pukul pemadam api) .
Namun, ruas jalan menuju lokasi kebakaran sangat sempit. Mobil tangki kesulitan masuk. Ban sempat ambles karena jalan masih tanah.
Upaya pemadaman terpaksa hanya dilakukan anggota UPTD Damkar Banjar menggunakan mesin portable dan Kapiyok. Mereka menerobos bantaran jalan rawa sejauh 500 meter.
Sumber air ditemukan di sebuah parit memaksa anggota UPTD menyambung pipa selang sebanyak 20 roll atau 400 meter.
Berkat upaya dan kerja keras, mereka berhasil memadamkan kebakaran lahan.(*)