Potongan Kaki di Kebun Sawit Itu Ternyata Milik Pasien yang Baru Diamputasi di RSUD
Diketahui pasien yang diamputasi kaki kirinya itu, karena menderita penyakit cukup parah.
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Tito Ramadhani
TRIBUNNEWS.COM, KUBU RAYA - Temuan potongan kaki manusia di blok 13 B area perkebunan kelapa sawit PT BPK, Sungai Malaya, Kecamatan Sungai Ambawang, Kubu Raya, Rabu (7/9/2016), terungkap.
Ternyata potongan kaki itu bukan milik korban mutilasi. Melainkan pasien yang baru saja menjalani operasi amputasi.
Sebelumnya jajaran Polresta Pontianak melakukan penelusuran di TKP terkait temuan itu. Sebab, dicurigai ada bagian tubuh lain. Makanya, polisi sempat menurunkan anjing pelacak.
Wakapolresta Pontianak, AKBP Veris Septiansyah menjelaskan timnya melakukan penelusuran terhadap temuan itu.
"Kami mendapatkan informasi, terkait adanya pasien di rumah sakit umum daerah, yang baru saja menjalani proses amputasi kaki kirinya, akibat menderita penyanyit yang cukup parah," ucapnya, Kamis (8/9/2016).(*)