Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ruben Onsu Senang Anaknya Bawel

Buah pernikahannya bersama dan Wenda Tan, memang sedang lucu-lucunya. Rasa ingin tahunya juga tinggi.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ruben Onsu tak pernah mau ketinggalan mengikuti perkembangan anaknya, Thalia Putri Onsu.

Buah pernikahannya bersama dan Wenda Tan, memang sedang lucu-lucunya. Rasa ingin tahunya juga tinggi.

Belakangan, Thalia suka nonton penampilan sang ayah di televisi. Apalagi kalau diajak ke lokasi syuting.

"Thalia juga lagi bawel banget, lagi bawel parah," cerita Ruben antusias, saat ditemui usai memandu acara ulang tahun MNC TV ke-25 di kawasan Jakarta Timur, Kamis (20/10/2016).

Baginya, kebawelan putrinya bukan hal yang menyebalkan. Sebaliknya, ia merasa gemas dan senang.

Ruben sebelumnya tak membayangkan putri cantiknya itu, sekarang ini menunjukan ekspresi bahagia saat di ajak ke lokasi syuting. Ia benar-benar bahagia sebagai orangtua.(*)

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas