Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Simak Jadwal Event Akhir Pekan Ini, Ada Dipha Barus dan Taeyang Big Bang!

Yuk, langsung aja catat lokasi dan beberapa artis dan musisi papan atas Indonesia yang bakal perform di tanggal 8-10 September 2023 ini!

Editor: Content Writer
zoom-in Simak Jadwal Event Akhir Pekan Ini, Ada Dipha Barus dan Taeyang Big Bang!
Istimewa
Berikut jadwal deretan musisi yang akan memeriahkan akhir pekan tanggal 8-10 September 2023. 

TRIBUNNEWS.COM - Saking sibuknya kamu kerja, pasti gak sadar deh kalau sebentar lagi weekend udah mau dateng aja. Sudah waktunya di akhir pekan ini kamu wajib seru-seruan bareng teman kerja, keluarga atau pasangan ke beberapa tempat konser atau festival akbar mingguan.

Momen kumpul-kumpul gini harus kamu maksimalin banget, soalnya cuma tiga hari doang kan? Yuk, langsung aja catat lokasi dan beberapa artis dan musisi papan atas Indonesia yang bakal perform di tanggal 8-10 September 2023 ini!

Surabaya

Akhir pekan ini, warga Surabaya punya tiga opsi buat pergi ke tempat hiburan, konser atau festival nih, catat ya.

Pertama, WIMATES 02 FESTIVE bakal hadir di Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya dengan performance langsung dari HIVI!

Event ini cuma satu hari pada tanggal 8 September 2023 dan gratis untuk semua civitas UKWMS dengan syarat tertentu ya. Tapi tenang aja, buat para penonton di luar Universitas juga bisa nonton kok.

Baca juga: Jadwal Tayang Film The Nun 2 di Bioskop XXI Surabaya dan Bandung Hari Ini, Kamis, 7 September 2023

Kamu cukup beli tiketnya seharga Rp100 ribu aja dan cek ketersediannya di Loket.com ya.

BERITA REKOMENDASI

Selanjutnya, Adira Festival 2023. yang sebelumnya diadakan di kota Medan tanggal 4-6 Agustus 2023, sekarang siap hadir di kota Surabaya di tanggal 9 September 2023.

Dua musisi beken seperti Armada dan Budi Doremi bakal hibur ribuan warga Surabaya yang mau datang ke Bumi Marinir Karang Pilang. Yuk langsung aja checkout tiketnya sekarang di goersapp.com, harganya mulai Rp35 ribuan aja loh.

Terakhir, ada Waku Waku Festival Vol. 2 yang akan diselenggarakan di Lagoon Avenue Sungkono Surabaya.

Di sini kamu bakal ditemani beberapa influencer seperti VTuber Kobo Kanaeru dan JKT-48. Waku Waku Festival bakal digelar selama dua hari mulai tanggal 9-10 September 2023, pas banget kan temani malam minggu kamu di awal bulan September ini.

Untuk melihat ketersediaan tiketnya, langsung cek aja di goersapp.com ya. Harga tiketnya bisa dibeli mulai dari Rp68 ribuan aja, jangan sampai kehabisan yah.

Yogyakarta

Gak kalah dengan Surabaya, warga Yogyakarta juga bisa malam mingguan ke Plaza Ambarrukmo yang akan menyelenggarakan tema konser Land of Leisures.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas