News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PT DI Segera Serahterimakan Pesawat kepada TNI

Editor: Budi Prasetyo
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

CN 295 : dalam waktu dekat PT Dirgantara Indonesia akan menyearkan 3 unit kepada TNI AU

TRIBUNNEWS.COM BANDUNG, - Menuntaskan pemesanan secara tepat waktu tetapi tetap memperhatikan faktor kualitas menjadi hal yang sangat diperhatikan PT Dirgantara Indonesia, dalam menuntaskan kontrak kerjanya dengan siapa pun. Sejauh ini, banyak pihak, baik lembaga dalam negeri, maupun mancanegara, yang mengikat kontrak pengerjaan pesawat dengan PT DI.
 
Juru Bicara PT DI, Sonny Saleh Ibrahim, mengemukakan, satu di antara kerjasama tersebut yaitu dengan TNI. Ia menyatakan, pihaknya segera menyerhkan beberapa unit pesanan pesawat. Antara lain, sebutnya, 3 unit CN 295 untuk TNI AU, 3 unit CN 235 Patroli Maritim, TNI AL, 1 unit  NC 212 untuk TNI AU, dan 1 unit helikopter Super Puma NAS 332 untuk TNI AU. "Tahun ini, kami sudah menyerahkan 6 unit helikopter Bell 412 EP kepada TNI AD. satu lagi menyusul," beber Sonny di PT DI, Rabu (24/4).
 
Sonny menambahkan, Pada 2014-2015, pihaknya pun siap menuntaskan pemesanan Kementerian Pertahanan dan Keamanan berupa beberapa unit pesawat dan helikopter. Yaitu pada 2014 siap menyerahkan 2 unit CN 295 kepada TNI AU, dan 2 unit pesawat sejenis pada 2015. Tahun depan, pihaknya menyerahkan 1 unit Super Puma NAS 332 juga kepada TNI AU. Lalu pada 2014-2015, siap menyerahkan 6 unit helikopter Cougar EC 725 pesanan TNI AU. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini