News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Matahari akan Bagi Dividen Rp 1 Triliun

Penulis: Arif Wicaksono
Editor: Sugiyarto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Matahari Departemen Store memberi promo HUT matahari ke 55 diskon sampai 75 persen.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Arif Wicaksono

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) akan membagikan dividen kepada pemegang saham sebesar Rp1 triliun.

Direktur Komunikasi Perusahaan PT Matahari Putra Prima Tbk, Danny Konjongian mengatakan, bahwa pemegang saham telah menyetujui pembayaran dividen yang diambil dari laba bersih 2013.

"Dividen ini, memakili rasio pembayaran dividen 45 persen dari akumulasi laba bersih perseroan sebesar Rp2,2 triliun pada 2013," kata Danny di Jakarta, Kamis (10/4/2014).

Sementara itu, untuk dana cadangan perseroan, sebesar Rp2 miliar. Sedangkan dana sebesar Rp1,2 triliun akan dibukukan perseroan sebagai saldo akumulasi laba dalam perseroan.

"Mengenai pembayaran dividen, akan disampaikan kembali melalui media massa," katanya.

Sekadar informasi, pada pukul 14:00 WIB saham MPPP berada pada harga Rp 2805 per saham. Saham MPPP turun 120 bps atau 4,10 persen ketimbang harga pada perdagangan selasa (8/4/2014).L

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini