Aksi serupa juga menjadi agenda Bank Jatim dan Bank Jawa Barat dan Banten (BJB). Ferdian Satyagraha, Manajer Hubungan Investor Bank Jatim, mengatakan, manajemen tengah mendata kinerja BPD lain untuk membentuk aliansi strategis alias konsolidasi.
Bank Jatim mengincar BPD dengan rapor kinerja kinclong namun kesulitan permodalan. "Tapi, rencana itu belum masuk dalam rencana bisnis tahun ini," ucap Ferdian. Rencana akuisisi masih dalam tahap kajian internal dan belum disampaikan ke pemegang saham, Pemprov Jawa Timur.
Agus Mulyana, Sekretaris Perusahaan BJB mengatakan, pihaknya juga tertarik mengakuisisi BPD lain. Alasannya, pilihan akuisisi lebih masuk akal ketimbang arahan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang ingin agar bank BUMN mengakuisisi BPD. "Sampai saat ini, kami belum melakukan pengkajian atas wacana akuisisi tersebut. Tapi kami terus mencermati perkembangan," tutur Agus. (KONTAN/ Adhitya Himawan, Issa Almawadi )