News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

AirAsia Tawarkan Diskon 20 Persen Untuk Pembelian via Mobile

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - AirAsia menawarkan potongan harga sebesar 20 persen untuk pembelian tiket penerbangan internasional melalui aplikasi mobile dan situs mobile AirAsia.

Penawaran khusus ini tersedia mulai 2 Juni 2016 hingga 5 Juni 2016, untuk perjalanan antara 6 Juni 2016 sampai 30 September 2016.

Promo ini berlaku pada semua penerbangan AirAsia dan AirAsia X, dengan kode penerbangan AK (AirAsia Malaysia), D7 (Malaysia AirAsia X), FD (AirAsia Thailand), XJ (Thai AirAsia X), QZ (AirAsia Indonesia), XT (Indonesia AirAsiaX), PQ (AirAsia Filipina) dan I5 (AirAsia India).

Untuk menikmati potongan harga, pelanggan yang melakukan pemesanan tiket melalui aplikasi mobile AirAsia atau situs web mobile (mobile.airasia.com) hanya perlu memasukkan kode promo “MOBILE20” saat diminta.

Direktur Niaga AirAsia Indonesia Andy Adrian Febryanto mengatakan, AirAsia adalah salah satu maskapai penerbangan pertama di kawasan Asean yang meluncurkan aplikasi mobile guna memberikan kenyamanan pada pelanggan untuk melakukan pemesanan tiket kapan dan di mana saja.

“Untuk pelanggan yang belum mengunduh aplikasi kami, tersedia juga situs mobile AirAsia yang menonjolkan tampilan yang bersih dan efektif, dan pada saat yang bersamaan juga mempertahankan fungsionalitas yang terdapat pada situs versi desktop,” katanya dalam keterangan tertulis.

“Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan kami yang telah turut menyukseskan aplikasi dan situs mobile kami, hari ini kami meluncurkan diskon 20 persen untuk penerbangan internasional yang dipesan via mobile. Kami percaya bahwa ini akan menjadi sambutan yang baik bagi pelanggan yang belum pernah mencoba pembelian tiket kami melalui aplikasi mobile dan situs mobile AirAsia.”

Proses pembayaran menjadi semakin mudah dengan adanya BIG Pay, yang menyimpan informasi pembayaran pelanggan dengan aman, dan dapat melayani hingga tiga kartu debit atau kartu kredit yang dikeluarkan oleh Visa, MasterCard, American Express dan JCB, yang menggunakan standar keamanan data yang disertifikasi oleh Payment Card Industry-Data Security Standard (PCI-DSS) Council.

Pelanggan dapat mengunduh aplikasi Mobile AirAsia yang menawarkan kenyamanan proses check-in dan hadir dengan layanan yang lengkap.

Layanan-layanan tersebut termasuk Mengatur Pembelian Saya, di mana pelanggan dapat menambahkan add-ons dengan lebih mudah, memantau status penerbangannya dan mendapatkan e-boarding pass yang tersedia untuk penerbangan dari bandara tertentu.

Aplikasi mobile ini dapat diunduh pada perangkat iOs dan Android dan tersedia dalam 11 bahasa termasuk – Bahasa Indonesia, Inggris, Melayu, Tradisional Cina (Taiwan dan Hong Kong), Mandarin, Bahasa Thai, Bahasa Korea, Jepang, Bahasa Vietnam dan Bahasa Arab.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini