News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rupiah Pagi Ini Kembali Melemah Akibat Sentimen Eksternal dan Internal

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktivitas penukaran uang di Money Changer VIP di Jalan Menteng Raya, Menteng, Jakarta Pusat, Senin(8/10/2018).


Laporan Reporter Kontan, Dimas Andi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kurs rupiah melemah di awal perdagangan Senin (11/2). Mengutip Bloomberg, pukul 09.23 WIB, rupiah ada di leel Rp 13.997 per dollar Amerika Serikat (AS), melemah 0,3% dibanding akhir pekan lalu yang ada di Rp 13.955 per dollar AS.

Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Ahmad Mikail dalam risetnya menyebut, pelemahan rupiah terjadi seiring penguatan indeks dollar AS dan hasil negatif dari data neraca transaksi berjalan Indonesia.

Mikail mengatakan, indeks dollar AS berpotensi menguat di kisaran 96,60—96,80 pada hari ini. Di saat yang sama, kurs dollar AS berpeluang unggul atas sejumlah mata uang utama dunia lainnya.

Penguatan indeks dollar AS dipicu oleh melemahnya nilai tukar euro dihadapan dollar AS sebesar 0,03% pada Jumat (8/2/2019) lalu.

“Pelemahan ini didorong oleh keputusan European Central Bank (ECB) yang memangkas target inflasi Eropa di 2019 dari 1,7% menjadi 1,6% akibat pelemahan industri di Jerman dan Spanyol,” papar Mikail dalam riset harian yang diterima Kontan.co.id.

Baca: Tunggu Perpres Terbit, Blue Bird Tertarik Operasikan Taksi Listrik

Tekanan terhadap rupiah bertambah setelah defisit neraca transaksi berjalan Indonesia meningkat di kuartal IV-2018 menjadi 3,57%. Padahal, di kuartal III 2018, defisit neraca transaski berjalan masih di level 3,28%.

Dengan demikian, rupiah diproyeksikan Mikail akan melemah di rentang Rp 13.980—Rp 14.000 per dollar AS pada hari ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini