News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ketika Menteri Rini Turun Tangan Dekorasi Venue Halal Park

Penulis: Ria anatasia
Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Rini Soemarno menghadiri pembukaan kawasan perbelanjaan produk halal

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ria Anatasia

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno menghadiri pembukaan kawasan perbelanjaan produk halal, miniatur Halal Park di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (16/4/2019).

Pembukaan ini akan dihadiri Presiden RI Joko Widodo, Kepala Bekraf Triawan Munaf dan sejumlah petinggi BUMN.

Pantauan Tribunnews.com, Rini beserta rombongan tiba di lokasi sekira pukul 10.00 WIB.

Mengenakan kemeja putih dilengkapi selendang batik berwarna emas, Rini sempat berkeliling melihat produk-produk karya UMKM binaan beberapa BUMN, seperti BNI, Mandiri dan Pertamina.

Usai berkeliling, Rini sempat menunjuk ke arah sofa yang diletakkan di tengah venue acara. Dia memanggil petugas untuk mendekorasi ulang peletakan sofa tersebut.

"Ini masa di belakang sofa ada tong sampah, coba digeser," ujar Rini.

Ibu dari tiga anak juga meminta dua buah payung dipindahkan ke dekat sofa, agar yang duduk di sofa tersebut tidak kepanasan.

Baca: Komitmen Tinggi Presiden Membawa Indonesia ke Puncak Wisata Halal Dunia

Rini bahkan tak ragu untuk mengangkat payung-payung tersebut sendiri demi mendapatkan dekorasi yang tampak rapi dan elok.

Setelah puas dengan tata letak perabotan di lokasi itu, Rini pun berlanjut mengecek lokasi.

Untuk diketahui, Halal Park merupakan sebuah kawasan perbelanjaan yang akan ditunjukan sebagai ekosistem bagi pelaku industri gaya hidup halal di Tanah Air. Kehadiran Halal Park diharapkan bisa memacu pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Hari ini, pembukaan miniatur Halal Park akan dibuka. Pembangunan Halal Park ditargetkan rampung pada 2020.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini