TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup Trans Corp kini memperluas bisnis properti hgh rise-nya dengan mengembangan Transpark Bintaro, proyek properti superblok baru di kawasan Bintaro, Jakarta Selatan.
Superblok ini menawarkan konsep bernuansa Jepang melalui Transpark Mall. Mal ini dirancang sebagai destinasi leisure & Shop baru berkonsep lifestyle and entertainment center di selatan Jakarta.
Michael Wijaya, Director Marketing Transpark Bintaro dalam keterangan pers tertulisnya kepada Tribunnews menyebutkan, pesona alam dan budaya Jepang dari masa ke masa yang diwujudkan dalam interior mal.
Yakni, dari samurai dan shogun yang klasik, bunga sakura dan taman zen yang menenangkan, hingga harajuku yang kekinian. Termasuk pula, pengalaman bermain salju sepuasnya seperti musim salju di gunung Fiji Jepang Trans Snow World 2.
Trans Snow World 2 akan berupa wahana salju seluas 8.000 m2 dilengkapi dengan papan seluncur salju, kereta gantung. Pengunjung nantinya bisa merasakan hujan salju, atau belajar ski es di tengah gurun salju dengan view alam dan perumahan Jepang.
Baca: Mitsubishi Xpander Ultimate Banjir Promo
"Ke depan, Trans Snow World diharapkan akan menjadi destinasi wisata yang menarik para wisatawan domestic maupun mancanegara," kata Michael.
Dia menambahkan, sebagai mal destinasi, Transpark Mall saat beroperasi nanti akan menyediakan semua kebutuhan gaya hidup mulai dari dari fashion, merchandise, lifestyle, gadget, home & living, supermarket groceries, fruit & fresh market, sport, hingga café, resto, bistro hingga kuliner.
Baca: Di Bawah Rp 1 Miliar, Toyota Ambisi Jual Prius PHEV dengan Harga Lebih Kompetitif
Dia menyebutkan, ratusan tenant dengan brand lokal dan internasional akan mengisi mal ini seperti Transmart, Index Living, Electronic Pro, H&M, Cinema XXI, Baskin Robbin, Coffee Bean Tea Leaf, Gyu Katsu Nikaido, Tasty Kitchen, Bakso Boedjangan, Wendy’s, Warung Wardani-Bali, Kids City dan lain-lain.
Life, Work, Shop, and Leisure
Transpark Bintaro sendiri diproyeksikan menjadi kawasan one stop living, A Harajuku Vibrant superblock mengambil lokasi di Bintaro Sektor 7 dan berdiri di atas lahan seluas 1,7 hektare dengan total gross area 130.000 meter persegi.
Transpark Bintaro akan terdiri dari dua tower apartemen, Chicago dan Manhattan tower. dengan jumlah sekitar 1.260 unit apartemen, mulai dari tipe studio sampai tipe 3 bedrooms dan 170 unit SOHO (Smart Office Home Office).
Transpark Bintaro juga terintegrasi dengan 6 lantai Lifestyle & Entertainment Center Transpark Mall yang akan ditempati oleh banyak branded specialities shop, branded resto, café, and food & beverage, Trans Snow World II, empat studio Cinema, Kids City, serta basement dan elevated carpark yang dapat menampung sekitar 1600 mobil dan sekitar 1000 motor.