News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PT Pegadaian Kanwil IX Jakarta Targetkan Penyaluran Pinjaman Rp 5,5 Triliun

Penulis: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemimpin Wilayah Kantor Wilayah IX Jakarta Pegadaian Hakim Setiawan yang ditemui saat acara Halal Lifestyie : Bazar Fashion Makanan & UKM, Jakarta di Mall One BellPark Jakarta, Sabtu (15/2/2020)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Secara nasional pertumbuhan PT Pengadaian (Persero) tumbuh di atas rata-rata pembiayaan lainnya.

Sepanjang 2019, baik syariah maupun konvensional tubuh 23 persen, sementara pembiayaan lainnya di bawah 15 persen nasonal.

"UIntuk kantor wilayah IX yang meliputi Jaksel, Jakut, Jakarta Barat dan Banten, pertumbuhannya sekitar 23 persen," kata Pemimpin Wilayah Kantor Wilayah IX Jakarta Pegadaian Hakim Setiawan di sela-sela acara Halal Lifestyie : Bazar Fashion Makanan & UKM, Jakarta di Mall One BellPark Jakarta, Sabtu (15/2/2020).

Sepanjang 2019, pinjaman yang disalurkan kantor wilayah IX Jakarta mencapai Rp 4,5 triliun.

"Kalau tahun 2018 sekitar Rp 3,8 triliun, untuk tahun kita menargetkan Rp 5,1 triliun tapi kita usung spirit Rp 5,5 triliun," kata Hakim.

Terkait outlet, saat ini di wilayah IX memiliki 350 buah juga dibantu 600 agen pegadaian.

Baca: Kerjasama Warga, Aktivis, dan Mahasiswa untuk Mengembalikan Hak Warga Nguter Sukoharjo dari PT RUM

Baca: Suami Istri Tampung PSK Remaja di Apartemen, Rekrut Korban Dari Kampung Bermodus Beri Pinjaman Uang

"Yang jelas tahun ini kami tidak menambah outlet karena kita menggunakan multi chanel dan kita akan memperbanyak agen pegadaian," katanya.

Tentang agen pegadaian, Hakim mengungkapkan yang berminat harus memiliki tempat permanen, lokasi startretis, networking banyak.

"Kita berbagi keuntungan. Misalnya ada yang meminjam kredit mikro Rp 200 juta dan disetujui pegadaian maka agen akan memperoleh 1 persen dari 200 juta atau Rp 2 juta," katanya.

PIhak agen pegadaian hanya bertugas memasukan data pengajuan mela;aui aplikasi agen, yang akan terbaca di gadaian.

"Kami nantinya yang akan melakukan survey dan memang layak kita diberi pinjaman, kita akan tranfer 1 persen dari nilai transaksi ke rekening agen," katanya.

Potensi syariah

Hakim menambahkan, saat ini PT Pegadaian (Persero) akan terus memperbesar pasar dan mengembangkan produk syariah mengingat mayoritas penduduk muslim di Indonesia.

"Selama ini sekitar 20% portofolio Pegadaian merupakan produk syariah," katanya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini