"Isu ini menambah sentimen positif ke pasar keuangan,” kata Ariston dikutip Tribunnews dari Kompas.com.
Ariston memproyeksikan rupiah berada pada kisaran Rp 16.300 per dolar AS - Rp 16.500 per dolar AS.
Diketahui, pergerakan mata uang juga terjadi di beberapa negara.
Won Korea Selatan naik 0,59 persen terhadap the greenback, yen Jepang yang menguat 0,38 persen.
Selanjutnya, ringgit Malaysia menguat 0,34 persen dan yuan China yang naik 0,13 persen.
Peso Filipina juga menguat 0,12 persen dan baht Thailand menjadi mata uang dengan pelemahan terdalam setelah turun 0,16 persen.
Posisinya berikutnya diisi oleh dolar Hong Kong yang melemah 0,01 persen.
Kurs Rupiah terhadap dolar AS di 4 Bank Besar
Berikut kurs rupiah Bank besar berdasarkan pantauan Tribunnews, Selasa 7 April 2020 pagi:
- BCA
Jual: Rp 16.528
Beli: Rp 16.328
- Mandiri
Jual: Rp 16.580