News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ada Batik Motif Corona di Laweyan Solo, Diciptakan karena Lesunya Bisnis Batik Akibat Covid-19

Penulis: Widyadewi Metta Adya Irani
Editor: Daryono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Batik bermotif corona yang diciptakan Batik Mahkota Laweyan.

TRIBUNNEWS.COM - Terinspirasi dari virus Corona yang tengah mewabah, usaha batik 'Mahkota" di Laweyan, Solo, Jawa Tengah melakukan inovasi dengan menciptakan batik bermotif Corona. 

Pemilik Batik Mahkota Laweyan, Alpha Febela Priyatmono, mengatakan ide menciptakan batik bermotif Corona berawal dari lesunya bisnis batik. 

Alpa mengungkapkan dunia industri, termasuk batik di dalamnya, dan pariwisata menjadi sektor yang terpukul akibat dampak pandemi corona (Covid-19).

Ketua Forum Pengembangan Kampung Batik Laweyan (FPKBL) itu menerangkan dampak tersebut pun sangat dirasakan oleh Kampung Batik Laweyan, yang tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan industri batik tetapi juga kawasan wisata.

Menurut Alpha, akibat pandemi Covid-19 ini, 90 persen aktivitas Industri Kecil Menengah (IKM) di Kampung Batik Laweyan terpaksa dikurangi bahkan terhenti.

Baca: Industri Fesyen Muslim Terkena Dampak Covid-19, Kemenperin Dorong IKM Jualan Lewat Jalur Digital

"Karena memang aktivitas akhirnya banyak yang dikurangi bahkan ditiadakan dan sebagainya," kata Alpha dalam wawancaranya via zoom  dengan Tribunnews.com, Kamis (28/5/2020) pagi.

"Itu sangat berpengaruh pada kami-kami ini, khususnya masyarakat IKM ini, pada sisi aktivitas."

"Bisa dikatakan, selama Covid-19 ini merebak, 90 persen aktivitas kami off,'" sambungnya.

Kendati demikian, Alpha menambahkan, masyarakat yang menjadi pelaku industri tidak boleh hanya berpangku tangan.

Dari situlah, Batik Mahkota Laweyan kemudian menemukan gagasan untuk menciptakan batik bermotif corona.

"Bagaimanapun juga kami di masyarakat industri tidak boleh hanya berpangku tangan, maka apalah yang bisa kita perbuat."

"Dari situ muncul gagasan, 'oh ini bagaimana ya misalnya ini karena Covid ya kita jadikan tema atau motif batik,'" ungkap Alpha.

Baca: Batik Corona dari Solo: Angkat Sisi Positif Pandemi, Mampu Dekatkan Keluarga dan Lahirkan Inovasi

Industri batik dari Solo, Jawa Tengah, itu pun akhirnya merealisasikan gagasannya membuat batik corona dengan menuangkan sisi positif dari pandemi Covid-19 pada coraknya.

Alpha pun membenarkan, batik corona buatan Batik Mahkota Laweyan ini berusaha menyampaikan pesan bahwa nilai-nilai positif tetap dapat dipetik meski dalam kondisi terhimpit sekalipun.

"Jadi dari keterbatasan, keterhimpitan yang luar biasa ini, mari kita ambil dari nilai-nilai positifnya untuk eksis dan untuk melawan bencana," tuturnya.

Makna Motif Batik Corona Buatan Batik Mahkota Laweyan 

Lebih lanjut, Alpha pun menyampaikan makna dari motif batik corona yang dibuat oleh Batik Mahkota Laweyan.

Dalam kain batik yang mengkombinasikan batik kontemporer dan tradisonal tersebut, terdapat motif gelembung yang tersekat-sekat.

Di sekitar gelembung tersebut terdapat gambar virus corona yang ditampilkan begitu besar.

Menurut Alpha, motif gelembung yang tersekat-sekat itu menggambarkan kelompok masyarakat terkecil yaitu keluarga.

Biarpun ruang geraknya menjadi terbatas akibat pandemi ini, antar keluarga masih dapat berkomunikasi satu sama lain melalui berbagai media sosial.

Tak hanya itu, gelembung-gelembung itu juga bermakna sebagai hikmah kebijakan physical distancing yang akhirnya memberi banyak waktu berkumpul dengan keluarga.

Batik bermotif corona yang diciptakan Batik Mahkota Laweyan (Dokumen Batik Mahkota Laweyan)

Menurut Alpha, banyaknya waktu berkumpul dengan keluarga ini mampu melahirkan ide dan gagasan-gagasan baru.

Makna positif dari pandemi Covid-19 itu lah yang berusaha ia sampaikan melalui batik corona ini.

"Akhirnya keluarga banyak berkumpul, banyak berdiskusi, banyak muncul ide-ide gagasan. Jadi sebetulnya kami ingin menggambarkan yang terakhir itu, kita perlu adanya suatu inovasi suatu gagasan-gagasan baru, semangat untuk tetap eksis di dunianya masing-masing, bisa berperan di masyarakat, jangan putus asa, kita lawan corona," kata Alpha.

"Dan kekuatan itu justru muncul dari kelompok masyarakat terkecil, yang sekarang terkadang karena kita kerja agak terabaikan yaitu keluarga."

"Kekuatan dan gagasan itu muncul dari kelompok masyarakat terkecil yaitu keluarga, dari kelompok masyarakat terkecil ini lah kita lawan corona. Sehingga itulah sebetulnya yang menginspirasi kami dan kami aktualisasikan dalam bentuk batik," terangnya.

Baca: Industri Fesyen Muslim Terkena Dampak Covid-19, Kemenperin Dorong IKM Jualan Lewat Jalur Digital

Selain itu, Alpha mengatakan, batik ini juga menggambarkan sisi medis.

"Di situ kami jelaskan bahwa menggambarkan dari sisi medis, itu memang batik corona (menampilkan) gelembung ibaratnya (droplet) kalau orang bersin itu, yang kedua itu menggambarkan juga corona yang kita semprot dengan disinfektan."

"Jadi kita kena wabah kemudian ada upaya-upaya dari sisi medis itu apa misalnya dengan disinfektan atau jaga jarak," kata Alpha.

Alpha menjelaskan, makna dalam motif batik memang menjadi suatu hal yang penting.

Oleh karenanya, Alpha mengatakan, Batik Mahkota Laweyan tak sekadar menciptakan corak batik corona.

Namun juga menyampaikan makna di balik corak tersebut.

"Perlu diketahui, menurut SNI, yang disebut batik itu harus menggunakan lilin panas atau malam, alat utamanya canting atau cap, yang ketiga yang cukup penting itu batik harus mempunyai makna."

"Dari sinilah kami akhirnya tidak hanya sekadar membuat motif corona, kita harus bisa menjelaskan artinya motif ini apa," tutur Alpha.

Baca: Realokasi Anggaran Kemenperin, Rp 92 Miliar Akan Disalurkan untuk IKM

Sementara itu, Alpha mengatakan batik motif corona ini masih dalam proses pengembangan.

"Kami sebetulnya sedang dalam proses untuk kami kembangkan, kami baru membuat master-masternya, nanti bisa kita kembangkan," ungkapnya.

Alpha menyebutkan, batik motif corona ini dikerjakan oleh sekitar empat pengrajin.

Ia pun menceritakan bahwa batik corona ini juga merupakan pesanan pelanggan yang akhirnya membuat Batik Mahkota Laweyan kembali bangkit.

"Ini baru dalam proses (pemasaran), ini juga jadi awal bangkitnya kami karena ada yang pesan (batik motif corona)."

"Kebetulan itu juga jadi inspirasi bagi kami," kata Alpha.

Alpha menjelaskan, dalam pembuatan batik motif corona ini, Batik Mahkota Laweyan bekerja sama dengan Batik Toeli Laweyan dan Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

Menurut Alpha, Batik Toeli Laweyan yang dibentuk oleh CV Mahkota Laweyan ini berperan dalam membuat motif dasar batik corona.

Untuk diketahui, Batik Toeli Laweyan ini dibentuk oleh CV Mahkota Laweyan dengan menggerakkan penyandang disabilitas tunarungu.

Sementara itu, ada pula masukan dari pakar psikologi UMS dalam pembuatan batik corona ini.

Alpha berharap, ke depannya pembuatan batik corona ini juga dapat menjadi bahan kerja sama di bidang pengabdian masyarakat serta penelitian.

"Karena ternyata ini berdampak juga masalah semangat untuk tetap eksis, semangat agar dalam kondisi sulit tetap berpandangan positif, ini waktu untuk menyatukan keluarga."

"Di sini lah intervensi (psikologi), kebetulan istri saya juga bekerja di Psikologi UMS sehingga kami berharap ini ke depannya menjadi suatu bahan untuk kerjasama di bidang pengabdian, penelitian, khususnya di forum anak-anak yang bisu-tuli," terang Alpha.

(Tribunnews.com/Widyadewi Metta)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini