News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Menhub: Setiap Jam Ada 2-3 Orang Meninggal Dunia Karena Kecelakaan Lalu Lintas

Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kecelakaan karambol di tanjakan Sitinjau Lauik, Jalan Raya Solok-Padang, terjadi Kamis (15/4/2021) siang melibatkan empat kendaran roda empat dan satu motor Yamaha NMAX. Delapan korban dilarikan ke rumah sakit.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi nenyebutkan, kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Indonesia setiap jamnya memakan korban 2-3 orang meninggal dunia.

"Maka dari itu, sangat penting untuk meningkatkan keselamatan dalam berkendara khususnya angkutan yang membawa penumpang," ujar Budi Karya Sumadi dalam webinar Sinergi Pemerintah dan Operator dalam Mewujudkan Angkutan yang Berkeselamatan, Selasa (20/4/2021).

Baca juga: Kecelakaan Maut Mobil Terbelah Menjadi Dua, Tabrak Pohon hingga 3 Orang Tewas di Tempat

Menurutnya, tingkat kecelakaan di Indonesia sendiri masih tergolong tinggi hal ini terlihat dari data Kepolisian Republik Indonesia yang menunjukab da lebih dari 500 ribu kecelakaan yang terjadi dengan 164 ribu orang yang meninggal.

Baca juga: Penyebab Banyaknya Laka yang Libatkan Truk dan Bus Menurut Pejabat Kemenhub

"Sementara jumlah kecelakaan fatal mencapai 29.000 dengan 3 hingga 4 orang meninggal setiap jam akibat kecelakaan lalu lintas," ujar Budi Karya.

Budi juga menjelaskan, korban kecelakaan lalu lintas terbesar merupakan masyarakat produktif dengan rentang 15-65 tahun. Sedangkan usia 0-14 tahun berjumlah 12 persen dan umur 65 tahun sebesar 11 persen.

"Maka dari itu, perlu adanya sebuah kerjasama antara berbagai pihak mulai dari pemerintah hingga elemen masyarakat untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas ini," ujar Budi.

Melalui webinar yang diselenggarakan hari ini, Budi Karya berharap adanya sinergi pemikiran pemerintah dan upaya operator transportasi untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini