News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Petani Ciamis Menjerit, Harga Cabai Terjun Bebas, Cabai Rawit Rp 10 Ribu Per Kg

Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Harga cabai rawit di tingkat petani di Sukamantri dan daerah lainnya di Ciamis selama tiga minggu terakhir merosot tajam dari Rp 20.000/kg jadi Rp 10.000/kg (Dok. Asep Halim/AACI)

Awal Agustus masih Rp 25.000/kg, kemudian turun jadi Rp 17.000/kg. Sekarang Rp 12.000/kg.

Demikian pula dengan cabai rawit merah, awal Agustus Rp 20.000/kg, jadi Rp 17.000/kg dan tiga hari ini harga cabai rawit merah di tingkat petani hanya Rp 10.000/kg.

Dengan biaya pokok produksi (BPP/BEP) Rp 8.000/pohon dengan perhitungan produksi rata-rata 1 kg/pohon, saat ini petani yang menanam cabai merah keriting dan cabai besar TW sedang mengalami kerugian.

“Sebenarnya petani yang menanam cabai lokal tanjung dan cabai rawit juga mengalami kerugian.

Mengingat hasil panen rata-rata dalam kondisi cuaca saat ini hanya mencapai 8 ons/pohon. Petani cabai sekarang sudah mulai didera rugi,” ucapnya.

Menurut Asep, ada beberapa faktor yang menyebabkan merosotnya harga cabai di tingkat petani dalam bulan Agustus ini.

Penyebab utamanya adalah panen seretak yang terjadi saat ini di sejumlah sentra produksi cabai seperti di Sukabumi, Cianjur, dan Garut. Berikut juga di Wonosobo Jateng.

Sehingga pasokan cabai ke pasar induk dan pasar tradisional melimpah.

Penyebab lainnya adalah efek domino dari penerapan PPKM dengan segala pembatasannya.

“Selama PPKM dan pandemi ini, daya serap pasar rendah berikut daya beli masyarakat terus menerus melemah lantaran ekonomi belum pulih,” ujar Asep Halim yang juga Ketua Asosiasi Agrobisnis Cabai Indonesia (AACI) Jawa Barat.

Kebun cabai Asep Halim yang kini memasuki masa panen seluas setengah hektare di Blok Sawah Kaler Desa Kawali Mukti Kawali dan dua hektare di Blok Joho Desa Cibeureum Sukamantri. (andri m dani)

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Harga Cabai di Ciamis Hancur Lebur, Awal Bulan Rp 20 Ribu Per Kilo, Kini Tinggal Rp 10 Ribu Per Kilo

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini