Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan sudah ada beberapa indikator pertanda sektor pariwisata mulai bangkit dari efek pandemi Covid-19. Salah satunya yaitu, dilihat dari jumlah penumpang udara yang dalam tren kenaikan.
Sandiaga mengatakan, jumlah pergerakan pesawat per hari memang belum normal, tapi jumlah calon penumpang (pax) meningkat.
Baca juga: Jelang Libur Nataru, Sandiaga Tinjau Bandara Soetta, Bagikan Healthy Kit ke Calon Penumpang Pesawat
"Saya dapat kabar ada 800 pergerakan (pesawat per hari), situasi normal 1.200 (pergerakan pesawat per hari di) Jakarta. Sementara, jumlah pax 19 ribu (per hari di Jakarta), dan Bali 14 ribu pax (per hari), rekor berarti," ujarnya saat peninjauan dalam rangka persiapan Nataru di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Minggu (19/12/2021).
Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, pada Oktober 2021, penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatkan mencapai 2,92 juta orang atau naik 48,45 persen dibanding September 2021. Tidak hanya tujuan domestik, jumlah penumpang tujuan luar negeri atau internasional juga naik 8,96 persen menjadi 52.300 orang.
Baca juga: Libur Nataru di Depan Mata, Apa Saja yang Perlu Diketahui Seputar Aturan Terbaru Perjalanan Darat?
Secara month-to-month, jumlah penumpang angkutan udara domestik dan internasional mengalami kenaikan. Namun secara kumulatif masih terjadi penurunan. Selama Januari–Oktober 2021, jumlah penumpang domestik sebanyak 22,6 juta orang atau turun 12,38 persen, sedangkan jumlah penumpang internasional sebanyak 456.000 orang atau turun 87,14 persen dibanding periode yang sama tahun 2020
Menurut Sandi, adanya peningkatan jumlah pergerakan calon penumpang dan maskapai karena gencarnya proses vaksinasi dan protokol kesehatan.
"Jika kita lihat, proses vaksin dan protokol kesehatan picu kebangkitan ekonomi. Kita harap semua bisa bantu jaga protokol kesehatan," katanya.
Selain itu, dia menambahkan, pihaknya sudah menggagas Gerakan Bersama (Geber) Parekraf Peduli dengan memvaksinasi 705 ribu masyarakat di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf).
"Bekerja sama dengan Enesis Grup dan targetnya (vaksinasi) 1 juta masyarakat parekraf. Ini kegiatan bersama, kolaboratif, kita rangkul maskapai, Angkasa Pura, dan juga sektor swasta untuk bisa lebih ambil peran," pungkas Sandi.