Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yanuar Riezqi Yovanda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT BRI Multifinance Indonesia atau BRI Finance berencana untuk menerbitkan obligasi senilai Rp 700 miliar pada tahun ini.
Direktur Utama BRI Finance Azizatun Azhimah mengatakan, dana hasil penawaran umum obligasi akan perseroan gunakan untuk ekspansi bisnis, berupa pemberian fasilitas pembiayaan kepada calon-calon debitur.
“Obligasi BRI Finance telah mendapat peringkat idAA (double A) dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo)," ujarnya dalam siaran pers di Jakarta, Selasa (19/7/2022).
Baca juga: Dianggap Bebani Keuangan Negara, Pemerintah Diminta Moratorium Pembayaran Bunga Obligasi Rekap BLBI
Kemudian dari sisi kinerja, Azizatun mengungkapkan, pendapatan operasional BRI Finance telah mencapai Rp 327 miliar sampai dengan Mei 2022.
Raihan ini lebih dari setengah pencapaian perseroan pada 2021 dan meningkat 48 persen dari periode sama tahun lalu sebesar Rp 220 miliar.
Baca juga: Wahana Inti Selaras Terbitkan Obligasi Rp 2 Triliun dengan Kupon 9 Persen
Menurutnya, pendapatan perseroan mengalami peningkatan selaras dengan pertumbuhan terhadap portofolio pembiayaan.
Secara keseluruhan, dia menambahkan, perseroan mencatakan laba bersih mencapai Rp 25 miliar pada Mei 2022 atau naik 126 persen dari periode sama tahun lalu Rp 11 miliar.
"Pencapaian ini sejalan dengan peningkatan signifikan pada pendapatan, sementara beban relatif dapat terjaga,” pungkas Azizatun.