News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Arsjad Rasjid Beber Pencapaian KADIN Indonesia di Usia 54 Tahun

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua Umum KADIN Indonesia Arsjad Rasjid

Disahkannya Keppres tersebut menurutnya juga semakin menguatkan konsolidasi internal organisasi KADIN Indonesia sebagai satu-satunya induk organisasi dunia usaha di Indonesia yang lahir berdasarkan Undang Undang dan mempunyai peran memberdayakan potensi dunia usaha yang ada diseluruh wilayah Indonesia.

Arsjad menambahkan, disahkannya Keppres, juga memberikan kepastian hukum untuk memperkuat posisi dan peranan KADIN di Indonesia sehingga dapat memperkuat kepercayaan
rakyat terhadap KADIN Indonesia.

Menurut Arsjad, menjadi nahkoda baru bagi KADIN Indonesia selama periode 2021-2026 menjadi tanggung jawab yang cukup berat karena harus menavigasi pemulihan dunia usaha di tengah krisis ekonomi akibat pandemi. Namun, sambungnya, semua itu bisa dilalui dengan bantuan semua pengurus dan juga KADIN Provinsi.

“Kami akan terus membantu pemerintah mendorong pembangunan ekonomi nasional dan daerah untuk mewujudkan Indonesia Emas di tahun 2045 mendatang, di mana Indonesia dapat menjadi negara dengan kekuatan ekonomi terbesar ke-5 di dunia. Maka dari itu, penyempurnaan AD/ART yang kami lakukan bulan Juni lalu akan mengokohkan posisi KADIN Indonesia,” tambah Arsjad.

Wakil Ketua Umum Koordinator Bidang Kualitas Manusia, Ristek dan Inovasi, Carmelita Hartoto yang juga menjabat sebagai Ketua Penyelenggara HUT Ke-54 KADIN Indonesia mengatakan HUT Ke-54 KADIN Indonesia sangat istimewa karena bersamaan dengan ditunjuknya KADIN Indonesia sebagai penanggung jawab Presidensi B20.

Baca juga: Wakil Ketua Umum Kadin Sebut Para Investor Asing Kini Lebih Tertarik Tanamkan Modal di Sektor Hijau

“Kami sangat bangga dipercayakan untuk menjadi tuan rumah pada Presidensi B20. Demikian, melalui perayaan HUT KADIN Indonesia ke-54 sekaligus dijadikan ajang untuk mensosialisasikan presidensi B20 sebagai upaya KADIN Indonesia dalam mendorong para pengusaha nasional dan Daerah untuk turut serta berpartisipasi aktif, mengambil tindakan nyata dan mendorong kolaborasi dalam rangka membuka peluang investasi di Indonesia,” ujar Carmelita.

Wakil Ketua Umum KADIN Bidang Industri Olahraga, Irawadi Hanafi sekaligus Ketua
Pengarah HUT Ke-54 KADIN Indonesia menilai, kepengurusan KADIN Indonesia dibawah kepemimpinan Arsjad Rasjid ini telah banyak menghasilkan kegiatan - kegiatan yang telah menjadikan KADIN Indonesia sebagai rumah bagi para pengusaha yang tumbuh secara inklusif dan kolaboratif.

“KADIN Indonesia saat ini juga berhasil memposisikan jati dirinya sebagai organisasi di bidang perekonomian yang handal sebagai mitra sejajar pemerintah yang efektif dalam memberdayakan ekonomi daerah dan pembangunan ekonomi nasional,” ujar Irawadi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini