Aida berharap suatu hari nanti dapat mengumpulkan modal yang cukup untuk membuka toko yang menjual berbagai jenis sajian, mulai dari kue, cookies, sampai frozen food.
“Untuk ibu-ibu tunggal, rezeki itu pasti kalau kita mau berjuang, sabar dan yakin pada Tuhan,” tutupnya.
Corporate Affairs Director PT Frisian Flag Indonesia, Andrew F. Saputro memuji kesabaran ibu-ibu tunggal yang menjadi tulang punggung keluarga. Ia pun turut mengapresiasi usaha mereka dalam mencapai kemandirian finansial lewat usaha kuliner.
“Kami bangga ibu-ibu UMKM perempuan yang mengikuti program Kedai Kreatif Susu Kental Manis FRISIAN FLAG: Bersama Majukan UMKM Indonesia telah meraih manfaat untuk mengembangkan usaha mereka dan meraih kemandirian finansial yang berarti bagi keluarga mereka masing-masing,” ujar Andrew F. Saputro.
“Inisiatif ini adalah salah satu upaya Frisian Flag Indonesia untuk membantu mengembangkan kewirausahaan, khususnya bagi UMKM sebagai penopang perekonomian bangsa dan secara khusus UMKM perempuan di Indonesia. Itu semua sejalan dengan semangat 100 tahun FRISIAN FLAG® #MelajuKuatBersama untuk membangun Indonesia yang Sehat, Sejahtera, dan Selaras," katanya.
Frisian Flag Indonesia sendiri merupakan salah satu bagian dari industri pangan yang berperan aktif dalam program Orang Tua Angkat Badan POM. Lewat program Dapur Ibu Bersama, Frisian Flag juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran mengenai keamanan pangan, khususnya di komunitas UMKM.
Maka itu, selain pelatihan dan webinar mengenai cara pemasaran melalui digital marketing bersama ahli pemasaran digital serta cara pengemasan, Program Dapur Ibu Bersama juga menyuguhkan webinar yang membahas tentang memproduksi pangan sesuai standar keamanan pangan. Webinar ini menghadirkan pemateri dari Badan POM (BPOM) RI.
Lewat webinar tersebut, BPOM menekankan kepada para pelaku UMKM untuk selalu berstandar pada keutamaan keamanan pangan dalam menghadirkan inovasi. Dengan mengutamakan keamanan pangan, para pelaku UMKM pun dapat meningkatkan daya saing mereka, yang akan berbanding lurus dengan peningkatan pendapatan dan kesejahteraan para pelaku UMKM.