Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Kekuatan atau nilai sebuah merek merupakan hal yang sangat menentukan bagi kesuksesan dalam memasarkan produk. Karena itu mengetahui nilai atau ekuitas suatu merek di mata konsumen sangat penting.
Itulah sebabnya, Majalah SWA dan Mars Indonesia Digital bekerja sama melakukan
Di kegiatan Brand Survey 2022 yang diselenggarakan Mars Indonesia Digital dan SWA dilakukan penelitian untuk mengukur nilai suatu merek dengan memaparkan elemen-elemen yang menentukan nilai tersebut.
Baca juga: Penjualan Domestik Tumbuh, Garudafood Raup Rp5,18 Triliun di Semester I 2022
Hasil dari survei ini dapat mengetahui posisi, perubahan dan persaingan setiap merek dengan merek lainnya pada setiap elemen yang diukur.
Metodologi survei ini kuantitatif dengan melakukan wawancara tatap muka (face to face) dari rumah ke rumah (house to house) dengan menggunakan Aplikasi Survey (STG).
Kriteria responden adalah rumah tangga, menikah/pernah menikah 25-50 tahun, kelas Sosial Ekonomi (SES) ABCD. Periode survei dilakukan selama Juli – Agustus 2022.
Survei ini menghasilkan beberapa brand jawara Indonesia Best Brand Award 2022, antara lain Bridgestone, Federal Matic, Winn Gas, Momogi, Sharp, BRI, Prudential, Sanyo, Hatari, Sania, Paramex, Anggur Orang Tua, Hufagripp, Hufagripp BP, AUTO2000 dan lain-lain.
Paulus Tedjosutikno, Direktur PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk mengaku perusahaannya meraih 4 kategori pada ajang ini yakni kategori Kacang Bermerek dan Pilus Garuda untuk brand Garuda, kategori Wafer Stick dan Minuman Serbuk Coklat untuk brand Chocolatos.
Paulus menjelaskan, salah satu dampak dari pandemi adalah adanya perubahan perilaku masyarakat yang beralih ke transaksi digital. Menyadari hal tersebut pihaknya mengoptimalkan strategi distribusi melalui lokapasar digital seiring dengan tren penjualan yang mengalami peningkatan.
"Strategi komunikasi juga disesuaikan dengan lebih kreatif melalui berbagai channel digital,' ujarnya dalam keterangan pers yang dikutip Senin, 5 Desember 2022.
Baca juga: Kemenkumhan Mencanangkan Tahun 2023 Sebagai Tahun Merek Nasional
Demi mendapatkan eksposur, konektivitas dan kesadaran merek, Garudafood menggunakan kampanye pemasaran 360°, seperti iklan TV, penempatan produk serial TV, dan kampanye digital di platform seperti Youtube, dan influencer Instagram, serta iklan digital.
“Dengan Inisiatif pemasaran ini kami berharap dapat membangun engagement dan purchase intention dari konsumen,” ujar Paulus.
Andreas C. Sugihartono, General Manager Marketing PT Gratia Husada Farma yang brandnya juga jadi jawara IBBA 2022 mengatakan, strategi digital marketing yang ditempuh menggunakan influencer serta optimalisasi media sosial dengan cara optimalisasi konten.