Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nitis Hawaroh
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan mengaku tercengang dengan kehebatan NVIDIA saat melakukan menyaksikan demonstrasi teknologi yang dimilii perusahaan itu saat dia ke kantor pusat NVIDIA di Amerika Serikat.
"Saya lihat demonstrasinya kemarin itu betul-betul mencengangkan dan itu sekarang sudah di depan mata kita," ujar Luhut dikutip dalam video Instagramnya, Selasa (15/8/2023).
Dikatakan Luhut, teknologi yang dimiliki NVIDIA dengan kecanggihannya itu dinilai sangat penting bagi generasi muda saat ini.
"Karena apa, ini akan jadi satu transformasi yang sangat cepat dan banyak lagi nanti bangunan, orang mungkin nanti menggambar akan bisa macam-macam desain," jelasnya.
Luhut bilang, NVIDIA merupakan perusahaan pembuat software dan hardware dari ChatGPT atau aplikasi chatbot berbasis teknologi artificial intelligence (kecerdasan buatan) yang sedang digandrungi kalangan muda.
Dia berharap, teknologi dengan kecerdasan buatan ini bisa diaplikasikan di Indonesia untuk mengurangi korupsi dan bahkan mengatasi kekeliruan yang disebabkan oleh manusia.
Baca juga: Menko Marves Luhut: Elon Musk Sepakati Investasi Starlink ke Indonesia
"Nah ini nanti akan kita harapkan juga akan membuat satu negara lebih efisien dan juga atau perusahaan lebih efisien dan akan mengurangi banyak sekali kesalahan dan korupsi juga," tutur dia.
Baca juga: Nvidia Gandeng MediaTek Kembangkan Sistem Kendaraan Canggih
"Ini saya pikir menjadi sangat penting buat kita dan saya undang mereka untuk datang ke Indonesia dan mereka sudah ada di Indonesia ternyata, mereka akan mau datang CEO daripada atau pendiri daripada perusahaan ini," imbuhnya.