News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tarif Transportasi Umum ke Bandara Internasional Kertajati, Ada Diskon Mulai Oktober - Desember 2023

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Bandar Udara Internasional Kertajati di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. Berikut daftar tarif transportasi umum untuk pergi ke/dari Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati yang siap beroperasi pada 29 Oktober 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini daftar tarif transportasi umum untuk pergi ke/dari Bandara Internasional Kertajati.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi memastikan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Majalengka, Jawa Barat, siap beroperasi penuh pada 29 Oktober 2023.

"Saya senang sekali, kami bersama Pemda Jawa Barat melakukan tur ke Kertajati untuk memastikan bahwa perjalanan ke sini, baik koneksi ke luar daerah, dalam dan luar negeri sudah ada," kata Budi di Majalengka, Rabu (17/10/2023), dikutip dari laman Instagram resmi @infobijb.

Baca juga: Tinjau Bandar Kertajati, Menhub Budi Karya dan Pj Gubernur Jawa Barat Jajal Bus Damri

Bandara Internasional Kertajati ini berada di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka, yang didukung dengan aksesibilitas jalan tol Cisumdawu (Cileunyi - Sumedang - Dawuan).

Selain menggunakan transportasi pribadi, Anda juga bisa menuju Bandara Internasional Kertajati dengan menggunakan transportasi umum seperti bus, shuttle bus, taksi, dan lain-lain.

Tarif transportasi umum menuju Bandara Internasional Kertajati ini tengah ada promo diskon yang berlaku selama bulan Oktober - Desember 2023.

Dikutip dari laman resmi bijb.co.id, simak inilah daftar tarif lengkap transportasi umum untuk pergi ke/dari Bandara Internasional Kertajati:

BANDUNG

Bus Damri
Tarif : Rp 100.000
Tarif setelah diskon (Berlaku Oktober - Desember 2023): Rp 80.000
Pick Up & Drop Off Point : Terminal Bus Kebon Kawung Kota Bandung

Citi Trans Utama (CTU) Shuttle Executive Class
Tarif : Rp 130.000
Tarif setelah diskon (Berlaku Oktober - Desember 2023): Rp 110.000
Pick Up & Drop Off Point : Maya Graha Indah Jl. Soekarno Hatta No. 481 Cijagra, Lengkong, Bandung City

Bhinneka Sangkuriang (BHISA) Executive Class
Tarif : Rp 130.000
Tarif setelah diskon (Berlaku Oktober - Desember 2023): Rp 110.000
Pick Up & Drop Off Point : Jl. Dr. Djundjunan (Pasteur) No. 135, Bandung City

Mekarsari Shuttle
Tarif : Rp 100.000
Tarif setelah diskon (Berlaku Oktober - Desember 2023): Rp 90.000
Pick Up & Drop Off Point : Jl. Citarum No. 30 Bandung City (near Alas Daun Restaurant)

Baca juga: AirAsia Buka Rute Penerbangan Kertajati-Denpasar Mulai 29 Oktober 2023, Ini Jadwal Lengkapnya

CIMAHI

P-Trans Shuttle
Tarif : Rp 100.000
Tarif setelah diskon (Berlaku Oktober - Desember 2023): Rp 90.000
Pick Up & Drop Off Point : -

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini