TRIBUNNEWS.COM - Tiket Kereta Api untuk Libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024 selama 18 hari (21 Desember 2023 - 7 Januari 2024) masih tersedia.
Berdasarkan data yang dikutip dari kai.id, per hari ini, Kamis (7/12/2023) pukul 07:00 WIB total tiket yang tersedia sebanyak 2.661.760 tiket (KA Jarak dekat, KA Jarak Menengah dan KA Jauh yang dikelola oleh KAI).
"Tiket di masa Nataru ini masih banyak tersedia, masyarakat dapat memesan tiket KA melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id dan serta seluruh channel resmi pemesanan tiket KA lainnya. Kami menghimbau agar masyarakat merencanakan liburannya sebaik mungkin," ujar Joni Martinus, Vice President Public Relations KAI.
Baca juga: KAI Operasikan Kereta Inspeksi untuk Pastikan Kesiapan Angkutan Libur Natal dan Tahun Baru
Sementara itu, total tiket KA yang terjual sebanyak 762.790 atau 28,66 persen dari tiket yang tersedia.
Adapun rincian tiket KA yang terjual, sebagai berikut :
a. Kelas Eksekutif : terjual 166.561 tiket (Kapasitas 608.929 tempat duduk).
b. Kelas Bisnis : terjual 20.110 tiket (Kapasitas 95.598 tempat duduk).
Tiket KAI untuk Libur Natal dan Tahun Baru 2024 per Hari Ini Terjual 762.790 Tiket, Ini Cara Belinya
Tiket KAI Periode Libur Natal dan Tahun Baru 2024 per Hari Ini Terjual 886.540 Tiket, Ini Rinciannya
c. Kelas Ekonomi : terjual 576.119 tiket (Kapasitas 1,241,819 tempat duduk).
Joni menambahkan, terdapat 10 KA favorit dalam masa Libur Nataru 2024.
Baca juga: Pembelian Tiket Feri untuk Nataru Diperketat, Tak Bisa Dipesan Dekat Pelabuhan Berlaku 11 Desember
Berikut daftar 10 KA terfavorit dalam masa Libur Nataru 2024
1. KA Airlangga (KA 235) relasi Surabaya Pasarturi – Pasar Senen: 21.049 tiket
2. KA Airlangga (KA 236) relasi Pasar Senen – Surabaya Pasarturi: 19.843 tiket
3. KA Bengawan (KA 246) relasi Pasar Senen – Purwosari: 18.829 tiket
4. KA Bengawan (KA 245) relasi Purwosari – Pasar Senen: 18.747 tiket