News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cara Batalkan Tiket Kereta Api Lewat Aplikasi Access by KAI dan Loket Stasiun

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Cara pembatalan tiket kereta api melalui aplikasi Access by KAI atau loket di stasiun tertentu. Tiket kereta api yang dapat dibatalkan melalui aplikasi Access by KAI adalah tiket KA antarkota atau jarak jauh.

TRIBUNNEWS.COM - Berikut cara pembatalan tiket kereta api melalui aplikasi Access by KAI atau loket di stasiun tertentu.

Tiket kereta api yang dapat dibatalkan melalui aplikasi Access by KAI adalah tiket KA antarkota atau jarak jauh.

Sementara itu, untuk pembatalan tiket KA lokal hanya dapat dilakukan di stasiun.

Pembatalan tiket hanya dapat dilakukan oleh pemilik tiket dan pemilik akun Access by KAI yang termasuk dalam daftar penumpang di kode booking yang sama.

Sebelum membatalkan tiket, Anda harus mengetahui prosedur dan ketentuan yang harus diperhatikan sebagai berikut:

Ketentuan Pembatalan Tiket KA lewat Access by KAI

Dikutip dari Instagram resmi KAI, berikut ketentuan untuk pembatalan tiket KA lewat Access by KAI:

1. Nomor identitas pemilik akun (pemesan tiket) dan/atau calon penumpang lain yang ada dalam satu kode booking, harus sama dengan nomor identitas yang tertera di tiket.

2. Jadwal perjalanan KA yang akan dibatalkan, paling lambat dua jam sebelum keberangkatan KA tersebut.

3. Status tiket lunas dan belum dicetak sebagai boarding pass/e-boarding pass.

4. Tiket yang dapat dibatalkan melalui aplikasi Access by KAI, adalah tiket KA antarkota atau jarak jauh.

Baca juga: Cara Mengajukan Reduksi Tiket Kereta Api Lewat Aplikasi Access by KAI

Untuk pembatalan tiket KA lokal, hanya dapat dilakukan di stasiun.

Adapun bagi calon penumpang yang membeli tiket KA dari kanal pembelian eksternal, bisa dibatalkan di aplikasi Access by KAI, dengan cara:

1. Pada halaman utama, pilih "Tiket Saya".

2. Klik "CEK & TAMBAH TIKET".

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini