News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Job Fair 2024 Di Jakarta Convention Center Diharapkan Anggawira Dihadiri 8 Ribu Orang

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketum Repnas, DR. Anggawira (kiri) dan Sekjen Repnas, Alvin Kennedy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) kembali mengukuhkan komitmennya terhadap pemberdayaan ekonomi dengan menggelar Job Fair 2024. Acara ini berlangsung di Jakarta Convention Center pada Sabtu, 27 Januari 2024.

Lebih dari 8.000 peserta diharapkan hadir dalam acara tersebut, sebagian besar di antaranya adalah pejuang ekonomi yang berasal dari lulusan SMA/SMK dan Sarjana.

Bersaing Sehat

Mereka akan bersaing sehat untuk meraih pekerjaan impian, dengan lebih dari 2.000 lowongan kerja yang telah terdaftar di event Job Fair hari ini. Target Repnas adalah menerima lebih dari 2.000 peserta untuk melakukan on-site interview.

Ketua Umum Repnas, DR. Anggawira, mengatakan bahwa acara ini adalah realisasi tanggung jawab bersama sebagai anak bangsa untuk mencari solusi terhadap permasalahan pengangguran di Tanah Air.

Dalam pernyataannya, Anggawira mengungkapkan keprihatinan terhadap dominasi padat modal dibandingkan padat karya di industri Tanah Air yang menyebabkan tingginya tingkat pengangguran.

"Gelaran ini sesuai dengan semangat Repnas sebagai Pejuang Ekonomi dan Pengusaha Berkelanjutan. Kami berkomitmen membuka peluang kerja untuk para pejuang ekonomi baru, khususnya generasi muda yang sedang mencari pekerjaan," ujar Anggawira.

Mainkan Peran Kunci

Sebagai generasi baru penggerak ekonomi, Relawan Pengusaha Muda Nasional untuk Indonesia Maju memainkan peran kunci dalam mendorong inovasi dan pertumbuhan ekonomi nasional. Mereka mendukung Prabowo dan Gibran di Pemilu 2024, yakin bahwa visi dan misi keduanya mencerminkan aspirasi untuk Indonesia yang lebih maju, adil, dan sejahtera.

Anggawira menegaskan bahwa Repnas adalah kolaborator aktif yang bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk pemerintah dan masyarakat, untuk menciptakan ekosistem yang mendukung pertumbuhan usaha muda dan inovasi lokal.

Acara ini dihadiri oleh 22 perusahaan yang menyediakan booth untuk para pengunjung mencari pekerjaan sejak pukul 10.00 WIB. Job fair ini merupakan bagian dari komitmen Prabowo-Gibran untuk menciptakan jutaan lapangan pekerjaan, mencerminkan harapan Repnas terhadap masa depan anak muda Indonesia.

Festival Musik, Job Fair Dan Talkshow

Selain job fair, acara ini juga menawarkan kegiatan positif seperti talkshow, dialog, dan festival musik, termasuk konser musik dari beberapa artis ternama, salah satunya Dewa 19. 

"Pentingnya kolaborasi antar generasi untuk membentuk arah bangsa dan akselerasi pertumbuhan ekonomi harus diakui. Kami berharap peran penting anak muda dalam mewujudkan Indonesia yang lebih maju," jelas Anggawira.
 
 
 
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini