News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kembangkan Karier dan Kewirausahaan Mahasiswa, Univ. Zone Ketiga Didirikan di Kampus Untar

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

KT&G mendirikan anak usaha di Indonesia sejak 2011 dan mulai membangun pabrik kedua dan ketiga di Indonesia berlokasi di Surabaya pada April 2024 dan akan beroperasi pada 2026.

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - KT&G meresmikan pusat kegiatan mahasiswa bernama Univ. Zone yang ketiga di Indonesia berlokasi di kampus Universitas Tarumanegara (Untar), Jakarta, awal Mei 2024 ini.

Dua Univ. Zone lainnya sudah beropersi di Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dan di Binus, keduanya berlokasi juga di Jakarta.

Di Univ. Zone, berbagai jenis kelas pendidikan, hobi dan pengembangan karier tersedia secara gratis, bahkan lebih dari 120.000 mahasiswa telah mengikuti kelas tersebut sepanjang tahun lalu.

Baca juga: Pemberdayaan UMKM Bale Berdaya Diharapkan Dapat Bangun Fondasi Ekonomi Kewirausahaan

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya KT&G membina sumber daya manusia masa depan di Indonesia melalui dunia perguruan tinggi.

Program Univ. Zone ini merupakan bagian dari inisiatif SangSang Univ. dan menawarkan pula kursus daring dan luring, festival kebudayaan SangSang Festa, serta program kewirausahaan SangSang Startup School bagi mahasiswa.

Saat ini KT&G mengelola Lembaga Belajar Bahasa Korea di Surabaya yang menawarkan kursus bahasa Korea dan program kebudayaan untuk mahasiswa yang ingin belajar bahasa asing.

Perusahaan juga menyediakan pelatihan yang meningkatkan keahlian mahasiswa, seperti keterampilan menjahit dan komputer, di Pusat Pendidikan Kejuruan di Malang.

Pelatihan tersebut untuk mendorong kemandirian ekonomi mahasiswa dan kaum perempuan di Indonesia. Pada 3 Mei lalu, KT&G mengadakan acara penyerahan donasi seragam sekolah yang dibuat peserta Pusat Pendidikan Kejuruan untuk siswa setempat.

"Sebagai perusahaan yang beroperasi di Indonesia, KT&G berkomitmen menyalurkan kontribusi kepada masyarakat lokal melalui kegiatan kontribusi sosial. Kami akan selalu membina generasi masa depan dan menggerakkan ekonomi lokal di Indonesia," ujar juru bicara KT&G dikutip Selasa, 14 Mei 2024.

KT&G mendirikan anak usaha di Indonesia sejak 2011 dan mulai membangun pabrik kedua dan ketiga di Indonesia berlokasi di Surabaya pada April 2024 dan akan beroperasi pada 2026.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini