Laporan wartawan Tribunnews.com, Endrapta Pramudhiaz
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan peran kementeriannya dalam mendukung Indonesia menuju swasembada pangan sesuai dengan target Presiden Prabowo Subianto.
Dengan nada merendah, Dody mengatakan bahwa pihaknya hanyalah tukang.
Ia menyebut bahwa Kementerian PU hanya berfungsi sebagai pendukung dan pelaksana, sedangkan sektor utama dalam program swasembada pangan adalah Kementerian Pertanian.
"Kami dari Kementerian PU, dalam setiap kesempatan saya selalu mengatakan, kami hanya tukang. Kami supporting unit kepada leading sector-nya," katanya di kantor Kementan, Jakarta Selatan, Senin (30/12/2024).
Baca juga: Mentan Amran Makin Percaya Diri Indonesia Bisa Swasembada Pangan di 2027, Ini Sebabnya
Dody menjelaskan bahwa Kementerian PU selalu mengikuti arahan dari Kementerian Pertanian terkait langkah-langkah yang harus diambil untuk mencapai swasembada pangan.
Pada kesempatan ini, ia juga melaporkan kepada Menteri Pertanian Andri Amran Sulaiman mengenai progres yang telah dicapai oleh kementeriannya dalam beberapa bulan terakhir.
"Kami mohon arahan dari Pak Menteri Pertanian, apa yang mesti kita kerjakan kemudian di beberapa bulan mendatang, agar kemudian arahan dari Pak Presiden untuk bisa swasembada pangan itu bisa tercapai dalam waktu secepat-cepatnya," ujar Dody.
Menteri Pertanian Andri Amran Sulaiman menyambut baik perkembangan yang disampaikan oleh Dody.
Ia memastikan bahwa seluruh infrastruktur dan sarana produksi yang diperlukan untuk mendukung swasembada pangan menuju 2025 sedang dikerjakan dengan baik.
"Alhamdulillah progresnya dari Kementerian PU luar biasa. Pak Wakasad dari TNI juga luar biasa," kata Amran.
"Insyaallah kalau ini semua berjalan sesuai dengan rencana kerja, kami yakin akan swasembada dalam waktu secepat-cepatnya seperti arahan Bapak Presiden Republik Indonesia," pungkasnya.
Sebagai informasi, Kementerian PU tengah berupaya mempercepat penyelesaian 61 bendungan dan juga melakukan rehabilitasi dan modernisasi jaringan irigasi di seluruh Indonesia.
Hal itu dalam rangka mencapai swasembada pangan.