News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ibadah Haji 2023

Tiba di Madinah 24 Mei, Jemaah Haji Kloter I dari 14 Embarkasi Dijamu 21 Dapur dan 77 Hotel

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ketua PPIH Arab Saudi Subhan Chalid memimpin rapat koordinasi pertama petugas haji Arab Saudi di Madinah, Kamis (18/5/2023) siang waktu Arab. Tim ini mempersiapkan penjemputan sekitar 5000 jamaah dan petugas haji kloter pertama dari 14 embarkasi di Tanah Air, Rabu (25/5/2023) pekan depan.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Inilah kabar terbaru dan Tanah Suci di awal musim Haji 1444 Hijriyah/ 2023 Miladiyah.

Sekitar 5.000 jemaah dan petugas haji daerah kelompok terbang (kloter) I dari 14 embarkasi haji di Indonesia, dijadwalkan tiba di Bandar Udara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz-Medinah, Arab Saudi, Rabu (25/5/2023).

Setiap kloter rata-rata terdiri dari 355 jemaah calon haji dan 5 petugas kloter dari TPHI, TPIHI, TKHI, TPHD dan TKHD.

Baca juga: Tekan Angka Kesakitan dan Kematian Jemaah Haji, Kemenkes Siapkan EMT

Di Tanah Air, Jemaah calon haji gelombang I ini, bertahap mulai masuk asrama haji Minggu (22/5) dan Senin (23/5/2023).

Di Tanah Suci, setelah dari bandara, mereka akan ditempatkan di 77 hotel di 1st Square Ring Madinah Al Munawwarah, dan dijamu makanan dari 21 dapur katering.

Kabar teranyar dari Tanah Suci ini, disampaikan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi, kepada wartawan Media Center Haji di Indonesia, Kamis (18/5/2023) malam, waktu Indonesia.

Baca juga: Besok Terakhir Pelunasan Biaya Haji 2023, Ini Kriteria Jemaah yang Dapat Melunasi

"Tiba di Madinah, kita lamgsung persiapan, salah satunya memberi pembekalan bagi para juru masak pada 21 dapur penyedia katering jemaah di Madinah," ujar Ketua PPIH Arab Saudi Subhan Cholid, dari Madinah.

Aktivitas persiapan dimulai dengan rapat koordinasi dan Pelatihan pelayanan selama dua hari, 18 - 19 Mei 2023.
Pelatihan difokuskan mengecek persiapan penjemputan jamaah kloter pertama di Bandara Madinah, distribusi akomodasi di 77 hotel Madinah, serta pelatihan pelayanan bagi petugas katering dan transportasi.

Jemaah haji Kloter Solo 43 asal Pekalongan, tiba di Bandara AMMA Madinah, AranbSaudi, Sabtu (13/8/2022). Mereka merupakan jemaah haji terakhir yang pulang dari Arab Saudi. (Aji Bramastra)

Pada  Rabu (17/5/2023), tim advance petugas haji non kloter dari PPIH Arab Saudi, sudah tiba di Jeddah dan langsung menuju Madinah.

Mereka meningggalkan Tanah Air, Selasa (16/5/2023) dan menjadi rombongan petugas non-kloter pertama yang tiba di Arab Saudi.

Sekitar 70-an petugas PPIH Arab Saudi dari Daerah Kerja Bandara dan Madinah ini, dipimpin Tim Advance PPIH ini terbang dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz di Jeddah.

Tim tersebut dipimpin oleh Ketua PPIH Arab Saudi, Subhan Cholid, yang juga menjabat sebagai Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri. Rombongan ini terdiri dari Kepala Daerah Kerja (Daker) Bandara Haryanto, Kepala Daker Madinah Zainal Muttaqien, Kepala Daker Makkah Khalilurrahman, serta Sekretaris Daker, Kabid Akomodasi, Kabid Transportasi, dan para pelaksana Katering, Akomodasi, serta Transportasi untuk musim haji 2023.

Subhan menjelaskan, petugas dari tim advance ini kembali diingatkan bahwa kuota jemaah haji tahun ini kembali normal dan 30 persen di antaranya lanjut usia.

Sehingga para juru masak diminta untuk mempersiapkan diri dalam memberikan layanan katering untuk jemaah.

"Juru masak harus memperhatikan pengolahan menu yang mengandung santan yang memiliki potensi terjadinya kerusakan lebih cepat," ujar Subhan Cholid di Madinah, Kamis (18/5/2023).

Jamaah musim haji thun ini, setiap perusahaan/dapur akan melayani tiga kali makan jemaah haji (pagi, siang, dan malam).

Karenanya, Subhan minta agar setiap perusahaan memperhatikan SDM dapur, terutama juru masak.

"Untuk mengurangi tingkat kelelahan juru masak dan kualitas produksi, sebaiknya jadwal pembagian kerja shift terpisah, satu juru masak bertanggung jawab pada waktu produksi layanan makan," pesan Subhan.

Merujuk pengalaman haji 2022, terdapat dapur yang mengalami kebocoran selang gas yang mengakibatkan cidera juru masak/chef sehingga menghambat proses produksi.

Sebelumnya, Kepala Daker Madinah Zaenal Muttaqin melaporkan bahwa tahun ini jemaah haji Indonesia akan ditempatkan di wilayah Markaziah Madinah (Ring 1 sekitar Masjid Nabawi) dan tersebar di 77 hotel.

Zaenal, mengatakan pembekalan juru masak untuk menyamakan persepsi terkait menu yang akan disajikan kepada jemaah haji Indonesia.

Sejumlah materi pelatihan diberikan, antara lain: a) hygienetas, sanitasi, dan security food; b) Food Proses (Thawing, Cutting Method, Cooking Method, Packing, heater dan distribusi); c) Bahan Baku (Penyimpanan dan Expired Data); d) Menu dan resep; e) Point penilaian pelayanan konsumsi (Daker dan Sektor); dan f) Point penilaian sanitasi lingkungan dan keselamatan makanan. (Tribunnews.com Network/Thamsil Thahir)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini