Laporan wartawan Tribunnews.com, Danang Triatmojo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kondisi cuaca di Mekkah, Arab Saudi panas terik dengan suhu 41 derajat celsius.
Sedangkan kelembaban suhu berada di posisi 42 persen atau di bawah 50 persen.
“Cuaca saat ini itu 41 derajat celsius, ditambah kelembabannya 42 persen atau di bawah 50 persen,” kata Petugas Kesehatan Haji Indonesia, Eddy Supriatna dalam tayangan Kompas TV, Senin (5/6/2023).
Baca juga: Kapuskes Haji: Kematian Jemaah Haji Kebanyakan Disebabkan Penyakit Jantung
Eddy mengatakan lantaran kelembaban yang kurang dari 50 persen membuat jemaah haji yang beraktivitas tidak berkeringan atau tak merasa haus meski suhu tinggi.
Ia pun memberikan tips agar para jemaah haji Indonesia tidak mengalami dehidrasi dan tidak sering bolak - balik ke kamar mandi ketika terlalu banyak minum air putih.
Tips tersebut yakni meminum air 3 tegukan per 10 menit. Cara ini dapat menbuat para jemaah haji tetap terhidrasi di tengah cuaca terik, tapi tidak direpotkan untuk pergi bolak-balik ke kamar mandi.
Baca juga: Kemenag Minta Maskapai Informasikan Jika Ada Perubahan Penerbangan Haji
“Maka untuk antisipasi agar kita tidak terjadi dehidrasi, jadi tetap kita harus minum. Ada tipsnya kita minum 200ml per jam tidak sering ke toilet Minumnya 3 teguk per 10 menit,” katanya.