News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Hijarbie, Boneka Barbie Berhijab dari Nigeria

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Hasanudin Aco
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hijarbie.

TRIBUNNEWS.COM - Barbie, boneka populer yang menjadi teman bermain anak-anak dari zaman ke zaman kini semakin ditransformasikan ke banyak versi.

Kali ini, hadir boneka sejenis yang tampil mengenakan pakaian ala muslimah, yang diberi nama Hijarbie.

Penampakan fisik bonekanya mungkin tak berbeda jauh dengan boneka Barbie yang selama ini dikenal: bertubuh ramping dan berwajah cantik.

Namun, jika boneka Barbie biasanya tampil mengenakan gaun ala putri raja atau bikini, Hijarbie hadir mengenakan hijab dan baju panjang.

Boneka tersebut merupakan inovasi dari seorang wanita 24 tahun asal Nigeria bernama Haneefah Adam.

Inspirasi membuat Hijarbie datang saat ia sekolah di Inggris, sebelum akhirnya iseng membeli boneka Barbie dan mendandaninya dengan busana hijab.

Melalui Hijarbie, Haneefah mengatakan dirinya ingin memperkenalkan berbagai desain busana muslim versi mini.

Tak hanya itu, menurut Adam, Hijarbie juga memperlihatkan bahwa wanita berhijab pun cantik seperti wanita lainnya.

"Saya ingin para wanita berhijab terinspirasi (Hijarbie)," katanya, berharap Hijarbie dapat meningkatkan kepercayaandiri muslimah.

Desain pakaiannya, yang kebanyakan merupakan pakaian yang menutup tubuh, merupakan buatan tangan Adam.

Kepada BuzzFeed, Adam mengatakan beberapa desain yang dikenakan Hijarbie ada yang terinspirasi dari fashion blogger muslim, seperti Habiba da Silva.

Boneka Barbie memang terus bertransformasi mengikuti perkembangan zaman.

Belum lama ini, baru dirilis juga boneka Barbie versi tubuh yang lebih realistis, seperti gemuk, pendek, berkulit gelap, dan lainnya. (Metro/BuzzFeed).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini