News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jokowi Cerita Strategi Deradikalisasi Melawan Aksi Terorisme di KTT Arab Islam-AS

Penulis: Imanuel Nicolas Manafe
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Presiden Jokowi bersama sejumlah kepala negara di KTT Arab Islam-AS di Arab Saudi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Saat menyampaikan pernyataannya dalam KTT Arab Islam-AS, Presiden Joko Widodo menceritakan kepada sejumlah kepala negara yang hadir tentang penanggulangan terorisme dan radikalisme di Indonesia oleh pemerintahannya.

Presiden Jokowi mengatakan Indonesia tidak hanya mengedepankan hard power, tetapi juga mementingkan soft power: pendekatan keagamaan untuk mencegahnya.

"Kami juga melibatkan dua organisasi Islam terbesar di Indonesia, yaitu Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama untuk terus mensyiarkan Islam yang damai dan toleran,” kata Jokowi seperti keterangan yang disampaikan Biro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden, Senin (22/5/2017).

Presiden Jokowi juga menceritakan tentang penggunaan pendekatan lain mengatasi aksi terorisme, yaitu melalui keluarga untuk menyadarkan para mantan terorisme melalui program deradikalisasi.

"Untuk program deradikalisasi misalnya, otoritas Indonesia melibatkan masyarakat, keluarga, termasuk keluarga mantan narapidana terorisme yang sudah sadar, dan organisasi masyarakat,” kata Jokowi.

Presiden Jokowi berbincang dengan salah satu kepala negara di KTT Arab Islam-AS di Arab Saudi

Untuk kontra radikalisasi, Presiden mengatakan antara lain dengan merekrut para netizen muda dengan follower yang banyak untuk menyebarkan pesan-pesan damai.

“Kita juga melibatkan dua organisasi Islam terbesar di Indonesia, yaitu Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama untuk terus mensyiarkan Islam yang damai dan toleran,” tutur Presiden.

Jokowi menegaskan bahwa pesan-pesan damailah yang harus diperbanyak bukan pesan-pesan kekerasan. Setiap kekerasan akan melahirkan kekerasan baru.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini