TRIBUNNEWS.COM - Seorang Wali Kota di Bolivia utara, Javier Delgado, dihukum pasung oleh masyarakatnya sendiri, karena dianggap telah mengecewakan.
Selama satu jam, ia duduk di tanah untuk menjalani hukuman itu.
Seperti dikutip dari Oddity Central, salah satu kaki Javier dimasukkan ke kayu, lalu dipasung.
Baca: Suzuki Ertiga Digadang-gadang Berubah Total, Termasuk Mesin?
Masyarakat marah karena ia tak menghadiri acara peresmian jembatan pada 25 Februari 2018 kemarin.
"Mereka bahkan tidak memberi saya kesempatan untuk mencari tahu mengapa mereka menjatuhkan hukuman ini kepada saya, tapi saya tidak melawan karena ada risiko terjadinya hal-hal yang meningkat," kata Javier pada La Razon.
Javier pun mengklaim bahwa masyarakat kemudian meminta maaf setelah mereka memberikan kesempatan pada sang Wali Kota, untuk menjelaskan apa yang terjadi.
Javier menduga penduduk telah dipengaruhi pihak-pihak tertentu untuk menjatuhkan namanya.
Seorang penduduk bernama Daniel Salvador, mengatakan kepada Radio Fides bahwa Wali Kota Delgado dihukum karena tidak memenuhi komitmennya kepada masyarakat setempat.
Javier juga dituduh telah berbohong dan tidak menjadikan masyarakatnya sebagai prioritas, saat mereka meminta audiensi.
Menurutnya, ini adalah hukuman ketiga yang diberikan masyarakat pada Javier.
Sebelumnya, masyarakat sempat menduduki kantornya dan membuat Javier lari ke kota tetangga.
Konflik yang berlangsung selama dua bulan itu berakhir, setelah ditangani otoritas setempat. (say)