News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kecelakaan Pesawat di Nepal, 49 Orang Tewas

Editor: Malvyandie Haryadi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

TRIBUNNEWS.COM, KATHMANDU - Sebanyak 49 orang dinyatakan tewas dalam kecelakaan pesawat milik maskapai US-Bangla Airlines dari Bangladesh di Bandara Tribuvhan, Kathmandu, Nepal, Senin (12/3/2018).

AFP melaporkan, pejabat setempat mengatakan ada 71 orang yang berada di dalam pesawat. Sebelumnya, pesawat tersebut lepas landas dari Dhaka.

Baca: Fasilitas Terbaru: Fresh Market Citraindah City

Namun, sampai di Kathamandu, pesawat jatuh di landasan pacu dan tergelincir ke arah lapangan sepak bola terdekat.

Tim penyelamat berupaya memotong badan pesawat yang terbalik dan hangus terbakar untuk menarik korban keluar. Penumpang lain ditemukan terkubur di bawah puing-puing yang berserakan.

"40 orang tewas di lokasi dan 9 lainnya meninggal di dua rumah sakit di Kathmandu," kata juru bicara polisi Manoj Neupane.

Sebelumnya dilaporkan, korban tewas mencapai 40 orang.  Sementara itu, masih ada 22 orang lainnya yang masih menjalani perawatan di rumah sakit, beberapa di antaranya kritis.

Salah satu korban selamat, Sana Shakya, mampu keluar dari jendela pesawat yang terbakar. Menurut keterangannya, dia tidak menyadari kalau pesawat berada dalam masalah selama perjalanan, hingga akhirnya pesawat jatuh di permukaan tanah. "

Pesawat itu naik turun, miring ke kanan dan kiri, naik turun lagi. Saya pikir itu hanya lalu lintas udara biasa. Saya tau pesawat dalam masalah ketika mendarat keras," ucapnya.

Penyebab kecelakaan belum diketahui, namun pihak bandara menyatakan pesawat tidak terkendali ketika mendarat.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "49 Orang Tewas dalam Kecelakaan Pesawat di Kathmandu", https://internasional.kompas.com/read/2018/03/13/09102991/49-orang-tewas-dalam-kecelakaan-pesawat-di-kathmandu.
Penulis : Veronika Yasinta

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini