News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sekelompok Bandit Menyerang Desa di Nigeria, 45 Orang Dikabarkan Tewas

Penulis: Danang Triatmojo
Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi

Laporan wartawan tribunnews.com, Danang Triatmojo

TRIBUNNEWS.COM, LAGOS - Sekitar 45 orang dikabarkan terbunuh saat bandit bersenjata api menyerang sebuah desa terpencil di barat lau Nigeria.

Serangan itu terjadi di desa Gwaska, Birnin Gwari, Negara Bagian Kaduna. Menurut laporan media setempat, perempuan dan anak-anak termasuk di antara mereka yang tewas dalam serangan itu.

Ada serentetan serangan oleh bandit bersenjata yang mencuri ternak dan properti para penduduk desa.

Pemerintah Negara Kaduna telah mengerahkan pasukan militer ke daerah itu.

Baca: Israel Hampir Tembak Jatuh Jet Rusia di Suriah

Menurut pernyataan juru bicara Samuel Aruwa kepada Gubernur Nasir Ahmad El-Rufai mengatakan Gubernur prihatin dengan serangan bandit yang tanpa henti menyerang desa di negara bagian itu.

"Pemerintah Negara Kaduna telah menerima laporan yang menyedihkan atas pembunuhan warga kami oleh bandit bersenjata di Birnin Gwari. Pemerintah telah mengirim pesan belasungkawa kepada rakyat Birnin Gwari Emirate," kata pernyataan itu seperti dilansir CNN, Senin (7/5/2018).

"Pemerintah Negara Bagian Kaduna berkomitmen penuh untuk mengatasi kriminalitas dan banditisme yang sangat disesalkan, karena terjadi pada warga yang tidak bersalah di Pemerintah lokal Birnin Gwari," tambah pernyataan itu.

Serangan itu terjadi setelah media setempat melaporkan bahwa ada 14 penambang tewas oleh orang-orang bersenjata di daerah Birnin Gwari pada bulan lalu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini