VICE sendiri mencoba bertanya kepada Hvid, tapi tidak ditanggapi, namun ia malah melakukan wawancara dengan Ekstrabladet, outlet Denmark, yang telah diunggah secara online.
Dalam tulisan media Denmark tersebut, Hvid mengklaim foto-foto itu nyata. Dan untuk berjaga-jaga, ia tidak akan ke Mesir lagi karena ia mungkin akan ditangkap.”
Lalu apa yang membuat Hvid mau melakukan hal tersebut?
Masih dalam media Denmark tersebut, Hvid mengatakan bahwa dia terobsesi mengambil foto di sana selama bertahun-tahun dan berencana mewujudkannya.
Dan pada akhir November 2018, Hvid dan teman wanitanya berhasil ke sana.
Hvid mengatakan dia dan wanita itu bersembunyi di pagar jauh dari piramida dan perlahan-lahan berjalan menuju piramida.
Ketika mereka melihat penjaga, mereka bersembunyi di kuil selama satu setengah jam menunggu.
Begitu mereka sampai di sisi Piramida Besar, mereka dapat mencapainya hanya dalam waktu kurang dari setengah jam.
Menurut Hvid, dia sangat bahagia bisa sampai di atas Piramida dan melihat pemandangan yang menakjubkan.
Dan kemudian keduanya mengambil foto seperti Shakespeare di mana mereka seperti ‘making the beast with two backs’ yang artinya ‘membuat binatang buas dengan dua punggung’.
‘Making the beast with two backs’ juga adalah metafora eufemisme untuk dua orang yang terlibat dalam hubungan seksual. (Mentari DP/Intisari)