Lebih banyak potongan tulang mereka temukan pada 17 Mei.
Baca: Jadwal Final Piala Super Eropa 2019 Liverpool vs Chelsea
Kemudian pada 19 Mei, kawanan anjing pria 57 tahun itu dikeluarkan.
Jumlahnya hanya 16 ekor karena dua ekor lainnya dilaporkan dibunuh sesamanya.
Esok harinya, barulah detektif dan polisi melakukan pencarian.
Hasilnya, mereka menemukan tulang belulang, sepotong baju Mack, dan kotoran anjing berisi baju dan rambut manusia.
Pecahan tulang kemudian dikirim ke Pusat Identifikasi Jenazah dari Universitas Texas Utara dengan hasil tes DNA didapati tulang itu adalah Mack.
Ke-13 anjing Mack dilaporkan disuntik mati karena terlalu agresif dan mereka terbukti memakan Mack, sedangkan sisanya dinyatakan sehat dan bakal diadopsi.
King mengungkapkan, keluarga menuturkan Mack sempat putus hubungan dengan mereka, tetapi kembali tersambung dengan dia berkeinginan berkendara ke supermarket.
Sementara Pitts mengatakan, anjing-anjing itu sudah diberi makan dan dirawat dengan baik.
"Pria ini begitu menyayangi peliharaannya," beber dia.
Penulis : Ardi Priyatno Utomo
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dilaporkan Menghilang, Pria Ini Ternyata Dimakan Anjingnya Sendiri"