News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

ISIS Tak Hanya Gunakan Anggota Manusia, Pakai Sapi untuk Serangan Bom ke Pasukan Kemanan Irak

Editor: Asytari Fauziah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Peternakan Sapi di Bombana

TRIBUNNEWS.COM - Kelompok teroris ISIS menggunakan sapi yang diikat dengan bahan peledak untuk melancarkan serangan terhadap pasukan keamanan Irak.

Dua ekor sapi diikat dengan sabuk bahan peledak dan dibiarkan berjalan menuju pos pemeriksaan militer di Provinsi Diyala ketika tentara Irak melepaskan tembakan kemudian meledakkannya.

Satu orang warga sipil tewas akibat serangan yang gagal pada Minggu (1/9/2019) lalu itu, menurut laporan di situs Rudaw, dikutip Fox News.

Menurut pejabat lokal Sadiq Husseini, insiden itu menunjukkan bahwa kelompok itu telah kehilangan kemampuan untuk merekrut anggota muda dan calon pembom bunuh diri.

• Curhatan Melaney Ricardo Kehilangan 3 Pekerjaan, Elza Syarief Berikan Komentar Pedas Begini

• Ibu Hamil Ditandu Sepanjang 7 KM Menuju Pusksesmas Terdekat, Bayi dalam Kandungan Meninggal

• Anjing Bima Aryo Gigit ART Hingga Tewas, Polisi Temukan Pemiliknya Bukan Rekan Richard Kyle tersebut

• Kursi Pelaminan Kosong karena Pengantin Tak Datang, Orangtua Duduk Menggantikan Sembari Menangis

"Insiden itu menunjukkan kelompok tersebut telah kehilangan kemampuan untuk merekrut orang-orang muda dan calon pembom bunuh diri, sebagai gantinya mereka menggunakan ternak," ujar Husseini.

Provinsi Diyala menjadi rumah bagi suku Kurdi, Sunni, dan Syiah, serta menjadi pusat perselisihan antara pemerintah daerah Kurdistan dan Irak, dengan kedua pihak mengklaim kepemilikan.

ISIS mengambil keuntungan dari perselisihan ini dan berupaya membangun kembali kelompoknya setelah kehilangan sebagian besar wilayah yang sempat mereka kuasai di bawah kekhalifahan.

Di bagian selatan provinsi itu, ISIS menguasai zona dukungan yang tahan lama dan meningkatkan serangannya terhadap pasukan keamanan, tokoh suku setempat, dan situs komersial, menurut Institut Studi Perang.

• Sempat Sembuh, Kondisi Terkini Ria Irawan Setelah Kanker Kembali Menyebar di Tubuhnya

Upaya menggunakan ternak untuk melancarkan serangan terhadap pasukan keamanan mungkin merupakan yang pertama kali digunakan ISIS, namun taktik serupa pernah digunakan kelompok militan sebelumnya.

Pada November 2003, lebih dari selusin roket dilaporkan ditembakkan dari sebuah gerobak yang ditarik keledai dan menghantam menteri perminyakan Irak, serta dua hotel di pusat kota Baghdad, menurut CBS News.

HALAMAN SELANJUTNYA ==============>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini