News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Seorang Pria Rasakan Sakit Telinga, Ternyata 'Keluarga' Hewan Ini Bersarang & Bertelur di Dalamnya

Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang pria merasakan sakit di dalam telinganya. Ternyata ada 'keluarga' hewan yang bersarang dan bertelur di dalamnya.

Lebih dari 10 kecoak bersarang di telinga Lv.

Seorang pria merasakan sakit di dalam telinganya. Ternyata ada 'keluarga' hewan yang bersarang dan bertelur di dalamnya. (AsiaWire)

"Aku menemukan lebih dari 10 bayi kecoak di dalam. Mereka berlarian," ucap Zhong.

Dokter THT itu menerangkan, 'keluarga' kecoak yang bersarang di telinga Lv adalah spesies kecoak Jerman Blattella germanica.

Pada spesies tersebut, nimfa yang baru menetas berukuran kecil.

Warnanya lebih terang daripada induknya yang hitem dan cokelat.

Akhirnya, Zhong mengambil sekelompok kecoak itu dari telinga kanan Lv.

Dengan menggunakan pinset, Zhong mengeluarkan serangga satu persatu hingga berakhir pada induk kecoak.

Induk kecoak di dalam telinga Lv. (AsiaWire)

Berdasarkan keterangan rumah sakit, pria 24 tahun itu menderita luka ringan di saluran telinga kanannya.

Lv pun diberi resep dokter berupa salep dan krim yang harus habis dalam sehari.

Kepala rumah sakit, Li Jinyuan, mengatakan kepada media setempat bahwa Lv memiliki kebiasaan kotor.

Lv gemar meninggalkan bungkus makanan yang belum habis di dekat tempar tidurnya.

Hal itu menarik parasit seperti kecoak untuk mendekat ke area tempat tidur.

Telur kecoak yang menetas di dalam telinga Lv. (AsiaWire)

Pihak rumah sakit pun menambahkan, kecoak betina dapat membawa 40 telur.

"Kebersihan rumah tangga membantu mencegah munculnya kecoak dan penyebarannya," ujar wakil kepala rumah sakit, Jiang Tengxiang.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini