News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Rusuh di Amerika Serikat

Cerita WNI di Philadelphia soal Kerusuhan Akibat Kematian George Floyd: Kami Baik-baik Saja

Editor: Imanuel Nicolas Manafe
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pengunjukrasa meluapkan amarhnya kepada petugas NYPD dalam aksi unjuk rasa 'Black Lives Matter' di kota New York, Kamis (28/5/2020). Amerika Serikat dilanda kerusuhan hebat, pasca meninggalnya George Floyd akibat kehabisan nafas, setelah lehernya ditindih seorang petugas Polisi Minneapolis dalam sebuah penangkapan. AFP/JOHANNES EISELE

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Willy Widianto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kerusuhan di Amerika Serikat terjadi usai kematian George Floyd, warga kulit hitam keturunan Afika-Amerika.

Kerusuhan dan penjarahan terus meluas ke banyak wilayah negara bagian paman Sam.

Baca: Suarakan Protes Kematian George Floyd, Massa di London dan Berlin Turun ke Jalan

Salah seorang WNI yang tinggal di Philadelphia, AS mengabarkan di daerahnya juga terjadi kerusuhan yang berpusat di Center City of Philadelphia.

Jenny yang kediamannya berada di Delaware County menceritakan kerusuhan disertai pembakaran terjadi pada Minggu (31/5/2020).

Dari foto-foto yang diperoleh Tribun dari WNI di AS terlihat banyak polisi berjaga di pusat kota Philadelphia.

Dalam foto tersebut juga terlihat patung Wali Kota ternama Philadelphia Frank Rizzo menjadi korban aksi vandalisme.

Banyak warga juga yang melakukan penjarahan di toko-toko.

Ada juga yang melakukan aksi pembakaran di trotoar jalanan kota Philadelphia.

Kepada Tribun, Jenny mengabarkan dirinya dalam keadaan baik-baik saja.

Stok bahan makanan kata dia juga dalam kondisi aman sehingga dirinya dan suami tidak perlu repot keluar rumah.

"Puji Tuhan, orang Indonesia disini lumayan kompak. Selama pandemi juga ini banyak bantuan dari orang-orang, gereja-gereja dan organisasi warga negara Indonesia disini. Stok makanan aman," kata dia saat berbincang dengan Tribun, Senin(1/6/2020).

Pihak Kedutaan Besar lanjut Jenny juga terus memberikan imbauan dan kabar terkini kepada seluruh WNI di AS khususnya Philadelphia.

"Banyak imbauan dan bantuan dari mereka (Kedubes) puji Tuhan,"ujarnya.

Ia juga menceritakan banyak WNI di Philadelphia saat ini tidak ada yang berani bepergian ke luar.

Mayoritas WNI lebih memilih berdiam diri di rumah terlebih lagi pandemi Covid-19 juga belum mereda.

"Kalau kita sekeluarga memang di rumah, tapi pasti orang-orang Indonesia di Philadelphia sekarang sudah pada takut," ujar Jenny.

Lebih jauh Jenny menceritakan saat ini kondisi di Philadelphia sudah tenang dan kondusif.

Baca: WALHI: UU Minerba Bisa Merusak Kehidupan dari Hulu Sampai Hilir

Namun banyak petugas, tentara dan polisi melakukan aksi beres-beres dan membersihkan sisa-sisa pembakaran serta penjarahan.

"Sekarang sudah mulai diberesin tempatnya, sudah mulai tenang," kata Jenny.

Meluas Sampai Eropa

Kerusuhan pecah pascakematian warga keturunan Afrika-Amerika George Floyd oleh petugas polisi di Minneapolis, Minnesota, Amerika Serikat.

Bahkan, kerusuhan tersebut meluas di sejumlah negara bagian di Amerika Serikat.

Baca: LBH Jakarta: Kasus George Floyd Harus Jadi Pembelajaran bagi Polri 

Kabar terbaru, aksi unjuk rasa atas kematian George Floyd juga merembet ke Eropa.

Melansir Kontan.co.id, ratusan orang di London dan Berlin juga turun ke jalan pada hari Minggu (31/5/2020) dalam solidaritas terhadap demonstrasi yang terjadi di AS.

Isu rasial menyeruak dan para demonstran menuntut keadilan atas kematian pria tanpa senjata yang tewas di kaki polisi kulit putih di Minneapolis. 

Seperti dikutip Reuters, Senin (1/6/2020), gelombang protes di Amerika juga terus membesar. 

Beberapa demonstrasi berubah menjadi kekerasan ketika demonstran memblokir lalu lintas, membakar dan bentrok dengan polisi anti huru hara. 

Beberapa di antaranya menembakkan gas air mata dan peluru plastik dalam upaya untuk memulihkan ketertiban.

Sejatinya bagaimana George Floyd meninggal?

Laporan lengkap oleh pemeriksa medis daerah belum dirilis.

Tetapi pengaduan menyatakan bahwa pemeriksaan post-mortem tidak menemukan bukti "asfiksia traumatis atau pencekikan".

Pemeriksa medis mencatat Floyd memiliki masalah jantung.

Dan ada kombinasi "efek minuman keras dalam tubuhnya" dan perlakuan ketika dia ditahan oleh petugas "kemungkinan berkontribusi pada kematiannya".

Laporan itu mengatakan, Derek Chauvin, polisi kulit putih berlutut di leher Floyd selama delapan menit dan 46 detik.

Hampir tiga menit setelah Floyd menjadi tidak responsif.

Hampir dua menit sebelum dia mengangkat lututnya, petugas lainnya memeriksa denyut nadi tangan kanan Floyd dan mereka tidak dapat menemukannya.

Dia dibawa ke Pusat Medis Hennepin dengan ambulans dan dinyatakan meninggal sekitar satu jam kemudian pada hari Senin (25/5/2020).

Chauvin pun telah ditangkap dan didakwa dengan pembunuhan seorang pria kulit hitam tak bersenjata dalam tahanan.

Dia dan tiga petugas lainnya juga telah dipecat.

Apa yang terjadi dalam penangkapan?

Petugas polisi mencurigai Floyd menggunakan uang kertas $20 palsu dan polisi berusaha memasukkannya ke dalam kendaraan polisi ketika dia jatuh ke tanah, memberi tahu mereka bahwa dia sesak.

Menurut polisi, ia secara fisik melawan petugas dan diborgol.

Video kejadian tidak menunjukkan bagaimana konfrontasi dimulai.

Tetapi seorang perwira kulit putih dapat dilihat dengan lututnya di leher  Floyd, menjepitnya ke bawah.

Floyd dapat terdengar mengatakan "tolong, aku tidak bisa bernapas" dan "jangan bunuh aku".

Seorang mantan pemilik klub malam setempat mengatakan, Chauvin dan Floyd pernah bekerja sebagai penjaga di tempatnya di Minneapolis selatan hingga tahun lalu.

Meskipun tidak jelas apakah mereka saling kenal.

Apa yang dikatakan jaksa?

Jaksa Wilayah Hennepin, Mike Freeman mengatakan Chauvin didakwa melakukan pembunuhan tingkat tiga dan pembunuhan tingkat dua.

Freeman mengatakan akan memroses kasus ini secepatnya setelah bukti telah diberikan kepadanya. "Sejauh ini, kasus ini yang tercepat yang pernah kami tuntut dari seorang polisi," katanya.

Menurut pengaduan, Chauvin bertindak dengan "pikiran bejat, tanpa memperhatikan kehidupan manusia".

Apa yang dikatakan Presiden Trump?

Di Gedung Putih pada hari Jumat, Presiden Donald Trump menyebut insiden itu "hal yang mengerikan" dan ia mengatakan telah berbicara dengan keluarga Floyd, yang ia sebut sebagai "orang-orang hebat".

Trump mengatakan dia telah meminta departemen kehakiman untuk mempercepat penyelidikan yang diumumkan pada hari Jumat ke apakah ada hukum hak-hak sipil dilanggar dalam kematian Floyd.

Presiden juga mengatakan, "Para penjarah tidak seharusnya dibiarkan menenggelamkan suara-suara dari begitu banyak pemrotes yang damai".

Apa reaksi keluarga?

Keluarga Floyd dan pengacara mereka, Benjamin Crump, mengatakan bahwa penangkapan para pelaku itu "disambut tapi terlambat".

Keluarga mengatakan mereka menginginkan dakwaan pembunuhan tingkat pertama yang lebih serius serta penangkapan para perwira lain yang terlibat.

Pernyataan itu menyerukan agar kota mengubah kebijakannya, dengan mengatakan: "Hari ini, keluarga George Floyd harus menjelaskan kepada anak-anaknya mengapa ayah mereka dieksekusi oleh polisi melalui video."

Mantan Presiden AS Barack Obama juga menimbang, dengan mengatakan: "Ini tidak seharusnya hal yang 'normal' di Amerika pada tahun 2020".

Baca: Daftar Makanan dan Minuman untuk Bantu Menurunkan Berat Badan, Murah dan Mudah Didapat

"Jika kita ingin anak-anak kita tumbuh di negara yang hidup sesuai dengan cita-cita tertingginya, kita dapat dan harus menjadi lebih baik," ujar Obama.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini