News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

2 Kereta Api Tabrakan di Pakistan, Sedikitnya 32 Orang Tewas dan Lebih dari 100 Orang Terluka

Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dua kereta api di Pakistan mengalami tabrakan pada Senin (7/6/2021), pukul 03.38 pagi waktu setempat.

Jalur kereta api di negara ini membentang sepanjang dan seluas batas Pakistan.

Ilustrasi kereta api yang melaju kencang. (Gambar oleh Shutterbug75 dari Pixabay)

Di sisi lain, serangkaian kecelakaan kereta api yang merenggut nyawa telah terjadi di Pakistan selama beberapa tahun terakhir.

Menurut laporan media lokal, antara 2013 dan 2019, 150 orang tewas dalam kecelakaan kereta api.

Sering kali, kecelakaan disebabkan oleh tergelincirnya kereta dan tabrakan di perlintasan kereta api tak berawak.

Juli 2020 lalu, 21 orang tewas akibat kecelakaan kereta api.

Peristiwa itu terjadi di dekat Sheikhupura, provinsi Punjab.

Kala itu, sebuah kereta api dari Karachi ke Lahore menabrak sebuah van yang membawa peziarah Sikh.

Pada Oktober 2019, kebakaran yang disebabkan oleh tabung gas menewaskan lebih dari 70 penumpang di kereta api dari Karachi ke Rawalpindi.

20 orang juga tewas dalam kecelakaan kereta api beberapa bulan sebelumnya, pada Juli 2019.

Data dari Pakistan Railways menunjukkan, ada 757 kecelakaan kereta api antara 2012 dan 2017.

Artinya, setiap tahun terjadi rata-rata sekitar 125 kecelakaan.

Menurut pihak berwenang, tiga penyebab utama kecelakaan kereta api di Pakistan adalah kurangnya perawatan rel, masalah sinyal, dan mesin yang sudah tua.

Angka korban seringkali tinggi karena kereta api dipadati dengan jumlah penumpang yang jauh lebih banyak daripada yang seharusnya.

(Tribunnews.com/Citra Agusta Putri Anastasia)

Berita lainnya seputar kecelakaan kereta api

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini