TRIBUNNEWS.COM - Para menteri dan wakil menteri Kabinet Malaysia yang baru, dilantik di hadapan Raja Sultan Abdullah Ahmad Shah, di istana nasional hari ini, Senin 30 Agustus 2021.
Upacara dimulai pada pukul 14:30 waktu setempat.
Dilansir The Straits Times, setiap menteri membacakan sumpah jabatan, kesetiaan, dan kerahasiaan.
Susunan kabinet diumumkan oleh Perdana Menteri Ismail Sabri Yaakob pada hari Jumat (27/8/2021), tujuh hari setelah ia mengambil sumpah jabatan sebagai perdana menteri kesembilan.
Datuk Seri Ismail Sabri menggantikan Tan Sri Muhyiddin Yassin yang mengundurkan diri sebagai perdana menteri pada 16 Agustus lalu setelah kehilangan dukungan mayoritas di Parlemen, dan kerjasama bipartisan yang diusulkannya ditolak oleh partai politik.
Baca juga: Susunan Kabinet Baru Malaysia: PM Ismail Pertahankan 4 Menteri Senior, Tunjuk Khairy sebagai Menkes
Baca juga: Carter Pesawat, 22 WNI di Malaysia Kembali ke Aceh
Sayangnya, PM Ismail tidak dapat menghadiri pelantikan para menteri secara langsung karena dia dikarantina setelah kontak dekat dengan pasien Covid-19, kata kantornya dalam sebuah pernyataan, Senin.
Tidak disebutkan berapa lama dia akan dikarantina.
Anggota Parlemen Malaysia Tanggapi Kabinet Baru PM Ismail Sabri: Lebih Mirip Reshuffle
Sejumlah anggota parlemen Malaysia rupanya tidak terkesan atas susunan kabinet baru yang diumumkan oleh Perdana Menteri Ismail Sabri Yaakob.
Banyak yang menyebut susunan kabinet itu sangat mirip dengan susunan sebelumnya, dengan hanya perombakan kecil.
"Ini benar-benar permainan kursi dengan orang yang sama di Putrajaya," kata anggota parlemen Segambut Hannah Yeoh kepada FMT.
Yeoh mengatakan Kabinet Ismail tidak lebih baik dari Kabinet Muhyiddin.
"Saya sangat kecewa anggota DPR Pengerang Azalina Othman tidak diangkat sebagai salah satu menteri, tetapi saya senang Takiyuddin Hassan tidak lagi menjadi menteri hukum. Saya berharap Ismail akan menjadikan Azalina sebagai juru bicara Dewan Rakyat untuk check and balance yang lebih besar," tambahnya.
Baca juga: Susunan Kabinet Baru Malaysia: PM Ismail Pertahankan 4 Menteri Senior, Tunjuk Khairy sebagai Menkes
Baca juga: PM Malaysia Ismail Sabri Umumkan Kabinet Pekan Ini, Tidak Ada Kursi untuk Oposisi
Yeoh, yang merupakan mantan wakil menteri pembangunan perempuan, keluarga, dan masyarakat, mengaku kecewa dengan keputusan mempertahankan Rina Harun sebagai menteri pembangunan perempuan, keluarga, dan masyarakat.