TRIBUNNEWS.COM, AUSTRALIA - Warga Melbourne, Australia terkejut dengan gempa bumi yang mengguncang bangunan setempat, Rabu (22/9/2021). Gempa juga memicu kepanikan warga.
Gempa bumi berkekuatan magnitudo 6 tersebut berpusat di kedalaman 10 kilometer dari permukaan bumi. Pusat gempa bumi ini dilaporkan berada di dekat kota pinggiran Mansfield, Victoria, yang berjarak 200 kilometer sebelah timur laut Melbourne.
Getaran gempa dirasakan hingga ke kota Adelaide yang berjarak 800 kilometer di sebelah barat, dan Sydney yang berjarak 900 kilometer di sebelah utara.
Belum ada laporan kerusakan maupun korban jiwa di luar Melbourne. Perdana Menteri (PM) Scott Morrison yang sedang berkunjung ke Amerika Serikat mengatakan gempa bumi besar sangat langka terjadi di Australia.