News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Remaja di Malaysia Meninggal setelah Masuk ke Rumah Hantu Bersama Teman, Diduga karena Sakit Jantung

Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

ILUSTRASI rumah hantu. Seorang remaja di Malaysia meninggal dunia setelah mengunjungi rumah hantu bersama temannya, diduga penyakit jantung bawaan menjadi penyebabnya.

Telah banyak laporan kasus individu yang lemah terhadap kejutan dan ketakutan yang tiba-tiba, dengan konsekuensi mengalami gagal jantung, stroke, atau bahkan kematian seperti dalam kasus ini.

"Untuk orang dengan faktor risiko yang sudah ada sebelumnya atau penyakit kardiovaskular yang sudah ada sebelumnya, meraka harus menghindari lingkungan di mana mereka mungkin tiba-tiba stres seperti ini," kata Dr. Mark Estes, seorang ahli jantung dan profesor kedokteran di University of Pittsburgh Medical Center.

Baca juga: Apa Itu Sarkoma Jantung? Simak Pengertian, Gejala, Penyebab, Langkah Pengobatan, dan Pencegahannya

Baca juga: Ini Tindakan Pertama Harus Dilakukan Orangtua Saat Anak dengan Penyakit Jantung Bawaan Kambuh

"Pikiran manusia dan tubuh manusia memang memiliki kemampuan untuk mempersiapkan diri menghadapi situasi yang dapat diantisipasi yang mungkin membuat stres dan umumnya menanganinya jauh lebih baik," tambahnya.

"Ini adalah hal-hal yang tiba-tiba dan tidak terduga yang cenderung menyebabkan peningkatan dramatis dalam detak jantung dan tekanan darah dan membahayakan orang-orang dengan penyakit kardiovaskular bawaan."

(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini