News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

China Tangguhkan Penerbangan Maskapai AS Karena Covid-19, Ini Balasan Amerika Serikat

Editor: hasanah samhudi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Layar di metro kota menunjukkan informasi penerbangan yang tiba saat menuju ke Bandara Internasional Ibu Kota Beijing pada Jumat (21/1/2022). AS menangguhkan penerbangan empat maskapai China dari AS.

TRIBUNNEWS.COM - Pemerintah di Amerika Serikat mengatakan akan menangguhkan 44 penerbangan empat maskapai China dari AS menuju China.

Dilansir dari Al Jazeera, Departemen Perhubungan AS menyebutkan, penangguhan penerbangan untuk maskapai Xiamen Airlines dengan rute Los Angeles-Xiamen berlaku mulai 30 Januari hingga 29 Maret.

Keputusan ini akan mengurangi jumlah penerbangan maskapai Xiamen, Air China, China Southern Airlines, dan China Easteran Airlines.

Penangguhan oleh AS ini sebagai tanggapan atas keputusan pemerintah China untuk menangguhkan beberapa penerbangan maskapai AS karena kekhawatiran tentang Covid-19.

Otoritas China telah menangguhkan 20 penerbangan United Airlines, 10 American Airlines, dan 14 Delta Air Lines sejak 31 Desember, setelah beberapa penumpang dinyatakan positif Covid-19.

Baca juga: Maskapai AS: Layanan 5G di Bandara Berdampak Kecil Pada Operasional Penerbangan

Selasa (18/1/2022) lalu, Departemen Perhubungan AS mengatakan pemerintah China telah mengumumkan pembatalan penerbangan baru AS.

Liu Pengyu, juru bicara kedutaan besar China di Washington, mengatakan pada Jumat (21/1/2022) bahwa kebijakan untuk penerbangan penumpang internasional yang memasuki China telah "diterapkan secara setara untuk maskapai China dan asing dengan cara yang adil, terbuka dan transparan".

Dia menyebut langkah AS sangat tidak masuk akal.

"Kami mendesak pihak AS untuk berhenti mengganggu dan membatasi penerbangan penumpang normal oleh maskapai China,” katanya.

Airlines for America mengatakan pihaknya mendukung tindakan Washington untuk memastikan perlakuan yang adil terhadap maskapai penerbangan AS di pasar China.

Baca juga: Maskapai Internasional Batalkan Penerbangan ke AS karena Masalah Jaringan 5G

Airlines for Amerika dan beberapa maskapai lain adalah kelompok perdagangan yang mewakili tiga maskapai AS yang terkena dampak langkah China.

Departemen Perhubungan AS mengatakan Prancis dan Jerman telah mengambil tindakan serupa dalam menanggapi tindakan Covid-19 China.

Dikatakan, penangguhan China terhadap 44 penerbangan merugikan kepentingan publik dan memerlukan tindakan perbaikan yang proporsional.

Juga ditambahkan, “tindakan sepihak China terhadap maskapai AS yang disebutkan tidak konsisten dengan perjanjian bilateral.”

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini