TRIBUNNEWS.COM - Inilah profil Kim Yuna, cheerleader LG Twins yang menjadi korban tragedi Itaewon, Sabtu (29/10/2022).
Kabar meninggalnya Kim Yuna diketahui dari rekan-rekannya pada Minggu (30/10/2022).
Kim Yuna dimakamkan di Seoul Memorial Park Bundang Hall pada 1 November 2022, dikutip dari Kbizoom.
Kim Yuna meninggal di usianya yang ke-24 tahun.
Ia berprofesi sebagai pemandu sorak atau cheerleader untuk tim bisbol profesional LG Twins dan KIA Tigers.
Baca juga: Presiden Korsel Murka Tahu Polisi Lamban Tanggapi Panggilan Darurat pada Malam Tragedi Itaewon
Kim Yuna memulai debutnya pada tahun 2016 dengan regu sorak LG Twins.
Dua tahun kemudian, Kim Yuna bergabung dengan KIA Tigers sejak 2018.
Banyak fans telah menyatakan belasungkawa atas meninggalnya Kim Yuna, dikutip dari Korea Times.
Tak banyak informasi tentang kehidupan Kim Yuna sebelum bergabung menjadi cheerleader LG Twins dan KIA Tigers.
Nama Kim Yuna disorot publik setelah kematiannya dalam tragedi Itaewon pada 29 Oktober lalu.
Kim Yuna berada di kerumunan bersama ratusan orang pada perayaan Halloween tersebut.
Jenazah Kim Yuna kemudian disemayamkan di aula pemakaman Rumah Sakit Universitas Nasional Seoul di Jongno-gu, Seoul untuk para pelayat yang ingin memberi penghormatan terakhir.
Peti matinya dikeluarkan dari rumah sakit pada pukul 8 pagi pada Selasa (1/11/2022) untuk dimakamkan.
Baca juga: Sebelum Tragedi Halloween Itaewon, Polisi Terima 79 Telepon Darurat Masuk, Hanya 4 yang Direspons
Selain Kim Yuna, publik figur Lee Ji-Han juga meninggal dalam tragedi Itaewon.